Euforia Gmail

Gmail adalah layanan email oleh Google yang belum resmi diluncurkan, tapi gemanya sudah sampai ke mana-mana.

Ada yang membicarakan masalah privacynya. Ada banyak salah kaprah mengenai privacy gmail ini, bahkan ada yang menyangka kalo email kita jadi bisa disearch dari web oleh siapapun!. Untuk info privacy yang lengkap coba baca di web site gmail

Yang lain bicara mengenai Accessibility. Banyak yang menyayangkan Gmail ini nggak bisa dipakai oleh orang yang cacat penglihatan (nggak kompatibel dengan screen reader). Salah satu posting yang membahas ini adalah : http://diveintomark.org/archives/2004/04/10/gmail-accessibility.

Ada juga blog yang berisi tips-tips penggunaan Gmail. Contohnya Gmail Gems.

Bahkan ada yang sudah membuat program untuk mem-pop Gmail (seperti yahoopop): http://jaybe.org/info.htm.

Tapi mungkin yang paling menarik adalah mengenai fenomena untuk mendapatkan invitasi Gmail ini. Coba baca artikel di wired ini: http://www.wired.com/news/culture/0,1284,63524,00.html. Atau kunjungi situs Gmail Swap untuk melihat apa saja yang bersedia ditukarkan orang untuk mendapat invitasi Gmail.

Kalo menurut saya sendiri sih, Gmail itu memang menarik. Setelah beberapa saat mencoba gmail, hal-hal yang menarik menurut saya adalah:

  • Kapasitas mailbox besar
  • Cepat (dengan aneka trik javascript dan memanfaatkan 9 frame, maka waktu roundtrip ke server menjadi minimal)
  • Konsep labelnya menarik (alih-alih folder)
  • User interfacenya enak dipakai, misalnya ada autocomplete untuk Address Book, ada shortcut, dll
  • fitur searchnya bagus

Saya coba dulu gmail ini beberapa minggu atau beberapa bulan sebelum memberi komentar lebih deh.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.