Pulang Ke Indonesia

Pulang kali ini dalam rangka pernikahan adik saya Aris yang dilangsungkan tanggal 15 Februari 2014. Sebagai persiapan pulang, Jonathan dibelikan Jas dan Koper. Jonathan senang sekali waktu dibilang akan naik pesawat. Sejak koper dibeli (di mall), dia sudah senang sekali menarik-narik kopernya sendiri.

pulang-geret-koper

Kami berangkat tanggal 13 Februari pagi-pagi, dan sampai di depok sekitar jam 6 sore. Kami mengambil pesawat air asia transit di Don Muang Bangkok. Perjalanannya lancar. Di sepanjang perjalanan Jonathan selalu ingin menarik kopernya sendiri. Jonathan juga sangat senang karena setiap kali turun pesawat, kami perlu naik bus. Sampai di Jakarta, kami dijemput oleh Yosi, dan sekaligus menjemput Opungnya Jonathan.

Di Depok, Jonathan mau main dengan opung dan eyang-eyangnya. Dia suka sekali meminum teh buatan eyang. Selama di sana Jonathan cerewet sekali berbicara dalam bahasa Indonesia.

nikahan-om-aris

Bersama dengan Yosi dan Cathy serta Opung, kami semua berangkat ke Bandung. Di Bandung kami cuma mengunjungi ITB dan ketemu teman-teman. Kami juga ditraktir makan oleh Bu Inge. Yosi mendapat informasi mengenai sekolah untuk Cathy di sekolah noah (bagian dari yayasan DEL, dulu saya, Risna dan Yosi sempat mengajar di politeknik DEL sebelum menjadi Institut Teknologi Del).

ketemu-oma-inge

ketemuan-di-bandung

ketemu-yudi-yudis

Sebelum pulang dari Bandung, kami main di rumah sosis.

rumah-sosis

Di Jakarta, kami main ke Pacific Place. Di situ kami mengajak anak-anak main, makan siang. Di jam makan siang kami ketemu dengan Mbak Cepi dan Shinta. Shinta membawakan brownies ketan hitam yang enak. Kami kemudian nonton bareng film LEGO (Everything is awesome), pulangnya kami menunggu Nansy pulang kerja, sekaligus saya ketemuan dengan Stef.

ketemu-shinta
Kebetulan sekali pas menunggu Stef, Risna juga ketemu dengan teman-teman SMU-nya.

Selama di Indonesia, kami cuma sekali mengalami masalah banjir sepulang mengunjungi Pakde Sukar di Meruya.

Perjalanan pulang dilakukan hari senin pagi-pagi sekali, kami diantar oleh Yosi, Nansy dan juga Cathy. Perjalanan juga lancar. Di Bangkok kami menemukan tempat bermain untuk anak-anak di dekat ruang tunggu. Internet TrueMove WIFI cepat sekali di situ.

jonathan-main

Tablet dan anak-anak

Sebenarnya tulisan ini serupa dengan tulisan yang dulu mengenai: TV dan Tablet untuk anak-anak, tapi isinya sedikit berbeda terutama setelah baru pulang dari Indonesia dan melihat bagaimana orang tua lain memakai tabletnya.

Banyak orang sangat khawatir dengan televisi untuk anak-anak. Beberapa kekhawatiran banyak orang adalah: televisi membuat anak jadi pasif, program di televisi tidak mendidik, banyak iklan yang tidak bagus untuk anak-anak. Meski tahu efek buruk televisi, banyak orang membiarkan anak-anaknya di depan televisi supaya diam, daripada mengganggu orang tua.

Di sini kami jarang sekali melihat acara siaran televisi, dan ketika kami pulang, kami bisa melihat bahwa itu benar. Acara di televisi kebanyakan untuk dewasa, dengan bahasa dan kelakuan yang tidak baik untuk ditiru anak-anak. Acara televisi untuk anak-anak sangat penuh iklan: ketika melihat Doraemon, sekitar 10 menit film diikuti 10 menit iklan, ada beberapa belas iklan, hampir semuanya produk makanan untuk anak-anak (yang kurang sehat).

Tapi sekarang ada kekhawatiran baru dari para orang tua: tablet. Tablet bisa berfungsi seperti televisi (memutar film), dan juga bisa untuk bermain game. Dalam pembahasan ini, tablet atau smartphone akan saya sebut saja sebagai “tablet” (karena fungsi “telepon” biasanya tidak akan dipakai). Saat ini di Indonesia dan Thailand saya lihat hampir di semua tempat anak-anak memegang/memandangi/bermain tablet.

Tablet ini bisa lebih baik dan lebih buruk dari televisi. Televisi akan ditinggal ketika pergi keluar rumah, sedangkan tablet dibawa ke mana-mana. Dengan televisi: anak pasif di rumah di depan TV, tapi setidaknya di luar rumah masih harus melakukan aktivitas fisik.

Jika kita mendownloadkan film untuk anak-anak di tablet (atau membeli filmnya), maka akan bebas dari iklan dan filmnya bisa dipilih yang mendidik. Tapi sebagian orang tua membiarkan anak-anak membuka Youtube sendiri, sehingga bisa berkelana ke berbagai video yang tidak baik (atau membuka iklan yang tidak pantas).

Ada ratusan ribu game dan aplikasi yang bisa didownload/beli untuk anak-anak. Sebagian game yang gratis penuh iklan (yang sering tidak sengaja akan terklik). Sebagian game sama sekali tidak mendidik dan membuat anak kecanduan main. Tapi jika orang tua mau mencari tahu, ada juga ribuan aplikasi dan game yang bagus dan mendidik. Banyak game dibuat oleh tim ahli dalam edukasi atau oleh orang-orang yang tahu benar kebutuhan seorang anak.

Meskipun televisi bisa berdampak buruk, tapi tidak selalu demikian. Orang tua saya dulu tahu membatasi saya, dan saya sadar acara apa yang bagus dan tidak bagus untuk ditonton. Saya belajar bahasa Inggris dari Sesame Street (dan itu cukup untuk saya, saya tidak pernah ikut kursus bahasa Inggris). Saya belajar banyak hal dari acara-acara edukasi di TPI.

Sekarang dalam urusan tablet, orang tua harus lebih aktif: mencari tahu aplikasi apa saja yang bagus untuk anak-anak (bagian “Top” di appstore hanya berisi aplikasi populer umum), lalu mencoba memainkan berbagai permainan (supaya tahu apakah ada konten yang tidak sesuai). Orang tua juga perlu menyeleksi tontonan anak, dan perlu tahu cara membatasi pemakaian tablet (perlu mengerti berbagai restriksi yang bisa diterapkan di setting tablet).

Orang tua juga perlu tanggap dalam melihat interaksi anak dengan tabletnya. Sebagian anak (seperti Jonathan) menirukan banyak kata di tablet ketika mendengarkan (“awesome”, “excellent”, “try again”), sebagian anak malah menjadi pasif. Sebagian interaksi dalam game perlu diajarkan. Contohnya ketika main game kereta api dari Lego, Jonathan bingung ketika harus menggambar path kereta. Beberapa anak ketika bingung akan berpindah ke game lain sehingga tidak belajar. Setiap kali kami melihat dia kesulitan di bagian itu, maka kami bantu berkali-kali sampai akhirnya dia mengerti apa yang harus dilakukan.

Jika digunakan dengan baik, tablet punya banyak sisi positif, tapi semua itu tergantung pada orang tua. Kami juga sangat setuju kalau terlalu banyak waktu di depan tablet kurang bagus, karena bagaimanapun juga aktivitas fisik yang dilakukan sangat minim.

Sebagai tambahan: saat ini kami jadi sering main Nintendo Wii lagi sebagai alternatif menonton film dan bermain tablet untuk Jonathan. Meskipun ini game elektronik, tapi “memaksa” kita untuk berdiri dan bergerak (menyeimbangkan diri, berlari, dsb) ketika bermain.

7th Wedding Anniversary

Sebenarnya anniversarynya kemarin, tapi kemarin ragu mau nulis apa. Kondisi saat ini masih seperti tahun sebelumnya: kami sangat berbahagia, kami sehat, kondisi keuangan baik, mobil yang kami pakai baik-baik saja, kami tidak kecelakaan, adik saya akhirnya akan menikah bulan depan, semua baik-baik saja. Tapi hari ini terpikir: justru saat seperti ini harus dituliskan supaya ingat masa-masa sangat bahagia yang diberikan Tuhan saat ini.

Kami selalu berdoa agar semua hal tetap baik-baik saja dan membahagiakan, tapi suatu hari kita akan menjadi tua, dan tentunya tidak akan punya energi untuk melakukan hal-hal yang dilakukan sekarang ini. Jonathan akan bertumbuh besar, dan kelucuannya masa kecilnya akan hilang diganti dengan kedewasaan.

Saat ini Jonathan tumbuh dengan baik dan sehat. Kemampuan bicaranya semakin bagus dalam Bahasa Indonesia dan Thai (dan bahasa Inggrisnya juga mulai membaik). Teman-teman Jonathan makin banyak, dari nursery (kiddee house, dari sekolah minggu, dari Co-Op homeschool).

Kelakuan Jonathan tiap hari membuat kami tertawa dengan komentar-komentar yang tak terpikirkan. Misalnya waktu saya sedang memberi tahu nama-nama pohon di belakang rumah “ini pohon nangka”, “ini pohon singkong”, “ini pohon cabe”, “ini pohon pisang, tapi udah abis buahnya”), tiba-tiba Jonathan menunjuk ke tanaman hias dan berkata: “ini pohon nasi goreng, tapi udah nggak ada nasi gorengnya”.

Atau dua hari yg lalu ketika kami semua belum mandi, dan Jonathan berusaha menyuruh mamanya untuk mandi duluan. “Mama, ayo mandi, kalo nggak nanti dicoakin loh”. Kami bingung maksudnya apa, jadi kami bertanya pada Jonathan apa maksudnya “dicoakin”, dia menjawab: “dicoakin, dibeliin kecoak”. Jadi waktu kami pertama kali pindah, rumah yang kami sewa ada banyak kecoak, dan beberapa minggu pertama kadang muncul di kamar mandi, Jonathan tidak takut, tapi sering mencari-cari “kecoaknya mana?” Sampai sudah hampir setahun dia kadang masih suka bertanya: “mana kecoaknya?”. Sampai suatu saat saya bilang: “kecoaknya udah nggak ada, Jonathan mau dibeliin kecoak mainan?” “Nggak mau ah”. Tiba-tiba saja dia teringat lagi soal “beli kecoak”.

Tahun ini Risna semakin sibuk mengurus Jonathan dan juga lebih terlibat dalam Co-Op Homeschool (kali ini mengajar Pre-School Math). Aktivitas Jonathan makin banyak. Pekerjaan saya juga masih berjalan lancar.

Sulit mengungkapkan semua hal yang ingin kami syukuri (dan mungkin jika dituliskan semuanya malah bisa bikin iri sebagian orang). Saat ini bukan orang yang super kaya ataupun super sukses, tapi kami bahagia. Jadi postingya ditutup saja dengan lagu dari NKB 133 ini:

Syukur padaMu, ya Allah, atas s’gala rahmatMu;
Syukur atas kecukupan dari kasihMu penuh.
Syukur atas pekerjaan, walau tubuhpun lemban;
Syukur atas kasih sayang dari sanak dan teman.

Syukur atas bunga mawar, harum, indah tak terp’ri.
Syukur atas awan hitam dan mentari berseri.
Syukur atas suka-duka yang ‘Kau b’ri tiap saat;
Dan FimanMulah pelita agar kami tak sesat

Syukur atas keluarga penuh kasih yang mesra;
Syukur atas perhimpunan yang memb’ri sejahtera.
Syukur atas kekuatan kala duka dan kesah;
Syukur atas pengharapan kini dan selamaNya!

Syair: Thanks to God!; August Ludvig Storm,
Terjemahan Inggris: Norman Johnson,
Terjemahan: Tim Nyanyian GKI,
Lagu: John Alfred Hultman

Android murah

Sudah sebulan terakhir ini saya menggunakan smartphone Android murah merk lokal Thai (i-Mobile IQ9.1A, yang sebenarnya merupakan re-branding hp murah dari China). Sejauh ini saya cukup puas memakai benda ini. Di posting ini saya tuliskan pengalaman saya memakai benda ini dan observasi saya terhadap Android murah lain.

Sebenarnya benda yang saya beli ini bukan yang termurah, saya bisa mendapatkan benda serupa dengan memesan di AliExpress atau DealExtreme, tapi saya tidak mau menunggu lama, dan dengan membeli lokal saya bisa mudah mengurus garansi (benda dari China juga ada garansinya, tapi sulit mengurusnya, plus harus membayar ongkos kirim) dan saya bisa mencoba di tangan saya sebelum membeli.

Spesifikasi IQ9.1A yang saya beli: MTK6589 quad core, display IPS 1280×720, 1 GB RAM, 16 GB ROM, layar 5.7″, Android 4.2.1. Benda dengan spesifikasi (CPU, RAM, ROM) bisa dibeli dari merk lain (misalnya Sony), tapi layarnya umumnya tidak besar. Ada beberapa benda bermerk yang layarnya lebih besar, tapi resolusi layarnya lebih rendah.

HP Android terakhir yang saya beli beberapa tahun yang lalu masih memakai Android 2.2, dan setelah itu saya memakai Android di tablet (Transformer TF101 lalu Nexus 7). Karena tablet terasa berat, penggunaannya lebih terbatas (saya hanya sering membaca buku di tablet). Jadi baru kali ini saya benar-benar memakai Android secara ekstensif.

Ada beberapa hal yang saya sadari setelah memakai dan mengoprek benda ini. Pertama: menemukan aksesori untuk benda ini tidak mudah. Untungnya mereka sudah memberikan screen guard dan case. Sekarang saya menyadari kenapa orang banyak yang membuat tiruan persis smartphone yang sudah terkenal, dan kenapa orang mau membelinya. Alasannya bukan (cuma) gaya, tapi aksesori. Banyak sekali yang menjual aksesori untuk merk terkenal (misalnya cover, screen protector) sehingga mudah mencari penggantinya.

Dalam hal hacking, carilah benda dengan SoC yang terkenal, dan pastikan source nya tersedia. Bukan cuma source kernel, tapi keseluruhan framework Android. Bagi orang awam: cara termudah untuk mengeceknya adalah: jika CyanogenMod mendukung benda tersebut, maka source codenya cukup lengkap (sedikit sekali merk China yang disupport oleh Cyanogenmod). Benda yang saya pakai ini memakai MTK6589 yang sangat populer, tapi source framework Androidnya tidak tersedia (hanya kernel nya saja). Jika source code benda tersebut terbuka, maka jika versi Android baru dirilis dan pembuat produk tidak merilis versi baru, Anda bisa mendapatkan versi tidak resmi dari para hacker.

Pastikan factory /original ROM bisa didownload dari website resminya. Jika tidak: pastikan membackup ROM sebelum mulai ngoprek. Saya menyadari betapa pentingnya ini ketika berusaha meresize partisi internal dan gagal. Untungnya saya sudah membuat backup sistem sebelumnya, tapi karena tidak ada ROM resmi yang bisa saya download, saya perlu merekonstruksi partition table dan EBR dengan menghitung manual layoutnya.

Hal yang paling mengesalkan dari berbagai device android yang saya coba adalah masalah peletakan tombol, bahkan di merk terkenal, misalnya di Nexus 7 saya, posisi power dan volume up sangat dekat, dan sering sekali salah pencet. Jadi ketika memegang dan mencoba, pastikan semua posisi tombol nyaman dalam berbagai posisi. Ada satu hal yang agak mengesalkan dari Android: tombol home sering tidak responsif (dalam arti: kadang ada delay cukup lama sampai layar beralih ke home screen). Jika tombol home berupa tombol fisik, maka kita bisa merasakan “klik” dan yakin bahwa tombolnya sudah kita tekan, tapi jika tombolnya non fisik (seperti IQ9.1A atau Nexus) kadang hal itu membuat frustasi. Sekarang saya mengerti kenapa sebagian besar Android Samsung memakai tombol home fisik yang bisa diklik (selain meniru Apple, ternyata ada alasan teknisnya juga).

Mengenai display: saya sempat tergoda dengan layar full HD (1920×1080), tapi ternyata banyak yang complain bahwa dengan layar full HD kinerja menjadi lambat dan boros batere, sedangkan bagi sebagian orang layar HD sebenarnya sudah cukup. Ada beberapa ukuran layar untuk resolusi yang sama (dari 4 inch sampai 7 inch) jadi pixel density-nya berbeda (ppi). Sebagai perbandingn: Ukuran layar iPhone 5/5S adalah 4 inch, 1136×640 pixel (326 PPI). Nilai PPI yang tidak jauh dari itu sudah sangat bagus.

Teknologi touch yang dipakai saat ini sudah cukup standar (capacitive touch dengan 10 point), dan hampir semua Android murah sudah memakai ini (kecuali yang sangat murah, ada yang hanya bisa 2 point). Sebagian Android murah sudah memakai Gorilla glass yang scratch resistant, tapi jika tidak yakin, tetaplah memakai screen guard. Sekarang ini saya sedang mencoba memesan scren guard yang lebih baik dari AliExpress (yang sekarang ini mudah sekali kotor).

Internet di Chiang Mai

Sekedar ingin mengupdate info mengenai situasi dan biaya internet di Chiang Mai. Dulu waktu ke sini tahun 2007, kami memakai Maxnet (1 mbps download/512 kbps upload), dengan harga 1000 baht/bulan. Sekarang kami memakai 3BB (maxnet berganti nama jadi 3BB) dan dengan biaya yang sama, kami mendapat speed download 13 mbps, upload 1 mbps

Peningkatan yang terjadi secara bertahap, dengan biaya yang sama, speed kami naik dari 1 mbps, ke 2 mbps, 4 mbps, dst. Sayangnya tidak pernah kami catat peningkatannya dalam posting blog. Tapi kami tidak perlu melakukan apa-apa untuk mendapatkan speed baru, tidak seperti beberapa provider di Indonesia, yang punya paket baru dan hanya diberikan ke pelanggan baru, sementara pelanggan lama harus minta paketnya dipindahkan.

Kecepatan yang diterima ini benar-benar sesuai yang dijanjikan. Jadi dengan 10mbps, menggunakan torrent kami bisa mendapatkan kecepatan 1 megabyte per detik (jadi film seri berukuran 300 mb akan selesai sekitar 5 menit). Kecepatannya cukup stabil sepanjang hari (pernah menginstall MRTG untuk memonitor ini). Tentunya tidak sepanjang hari untuk jalur internasional, tapi most of the time kecepatannya sesuai. Untuk server lokal (misalnya mirror Debian), kecepatannya hampir selalu maksimum.

Sekarang juga sudah mulai ada internet via fiber (fftx), tapi masih terbatas wilayah tertentu, dengan sekitar 1200 baht per bulan, mendapat 30 mbps downlink dan 3 mbps uplink (ini tarif home use, untuk bisnis, tarifnya 6500 baht/bulan). Beberapa provider menarik fiber ke beberapa titik lalu menggunakan wifi untuk meneruskan ke tempat pelanggan.

Kami tidak terlalu ingat harga internet via seluler ketika sampai di sini, kami cuma ingat bahwa biayanya mahal sekali (terutama paket unlimitednya). Band yang dipakai di sini juga tidak standar, jadi HP dari Indonesia hanya bisa mengakses 2G, baru beberapa bulan yang lalu semua provider switch ke band standar 3G 2100 Mhz. Beberapa bulan sebelum perpindahan itu, internet unlimited via seluler sudah cukup murah. Sekarang yang paling murah: 299 baht unlimited, dengan speed 42 mbps untuk 500 mb pertama dan 128 kbps setelahnya.

Salah satu hal yang membuat kami senang di kota ini adalah internetnya, dan sepertinya situasinya terus membaik. Semoga suatu saat Indonesia juga bisa semakin membaik.

There is no knowledge that is not power

There is no knowledge that is not power adalah kutipan dari Ralph Waldo Emerson, tapi saya mengenal kutipan itu dari memainkan game Mortal Kombat 3 (dan waktu itu saya tidak tahu siapa yang mengatakannya).

Ada banyak yang bertanya waktu di sekolah: kenapa sih saya perlu belajar ini? kapan saya akan butuh menggunakan kalkulus dalam kehidupan sehari-hari? Kenapa saya perlu tahu pemberontakan APRA? (Angkatan Perang Ratu Adil) di pelajaran sejarah, kenapa saya perlu belajar geografi, akuntasi, dsb?

Beberapa orang memang tidak perlu ilmu-ilmu tersebut, dan tidak akan pernah menggunakannya. Saya sendiri sering kaget karena ilmu yang saya pelajari dulu ternyata berguna, dan kadang menyesal kurang memperhatikan beberapa pelajaran yang dulu saya ambil.

Karena bidang saya adalah komputer, dunia matematika masih sangat dekat dengan pekerjaan saya sehari-hari. Saya bekerja di perusahaan yang memakai bahasa Inggris, jadi pelajaran bahasa Inggris sangat berguna bagi saya. Di kota ini saya pernah diminta menerjemahkan teks bahasa Inggris ke bahasa Indonesia, jadi bahkan pelajaran bahasa Indonesia masih terpakai sampai di sini.

Saya pernah bercakap-cakap dengan professor yang bercerita tentang kehidupan ibunya di perang dunia pertama. Dia menanyakan apakah saya tahu latar belakang perang dunia pertama pada saya. Beberapa saat sebelumnya saya membaca artikel di Cracked.com mengenai Franz Ferdinand yang kebetulan terbunuh dan memulai perang dunia pertama. Biasanya ketika membaca artikel semacam itu, saya confirm ke wikipedia, jadi saya tahu mengenai perang dunia pertama.

Lanjutkan membaca “There is no knowledge that is not power”

Pindah server

Kayanya ini mulai jadi hobi: pindah server hosting. Sebenarnya nggak ada masalah dengan server dedicated yang lama. Tapi agak berlebihan karena ternyata nggak terlalu dipakai. Sejak memakai cloudflare, bandwidth yang dibutuhkan jadi lebih sedikit dan situs-situs saya jadi lebih cepat. Karena sudah sangat sering saya lakukan, pindah hosting sekarang bisa saya lakukan dengan cepat dan downtimenya tidak lama.

Akhirnya semua hosting dipindah ke Digital Ocean, virtual server yang memakai SSD. Saya memilih plan 10 USD (RAM 1 GB, Disk 30 GB) untuk semua website saya. Untuk server git, saya memilih plan yang 5 USD saja (512 MB, Disk 20 GB), saya tidak memakai github karena dengan setting saya sendiri, saya bisa punya unlimited private repository. Dengan perpindahan ini, tadinya biaya hosting 28-30 USD (tergantung variasi USD vs EURO) sekarang menjadi 15 USD saja per bulan.

Meski konfigurasi ini seperti mundur dari sebelumnya, tapi karena hosting ini memakai SSD, semua jadi lebih cepat. Cloudflare juga membantu dalam masalah kecepatan, meringankan beban server, dan juga menjauhkan situs dari spam dan orang jahat.

Selain mengurusi server hosting saya, bulan lalu saya meluncurkan situs BarInstall yang memungkinkan instalasi file BAR secara OTA. Layanan ini sempat dibahas di Crackberry. Untuk situs itu, saya memakai hosting terpisah dari OVH. Saya memakai paket 59 USD/Bulan. Sekarang ini paket tersebut sudah tidak ada lagi di webnya, tapi masih bisa saya teruskan. Hosting di OVH ini cukup cepat dan murah, satu-satunya keluhan adalah mereka memakai kernel yang tidak standar (dengan beberapa fitur tidak dicompile, misalnya fitur untuk QOS).

Selain memindahkan server di web, saya juga membuat perubahan dalam konfigurasi server di rumah. Tadinya saya memakai DLINK-D320 untuk file server, tapi kipasnya agak bermasalah dan suaranya jadi sangat berisik. Untuk urusan torrent, saya memakai beagleboard xm (memori DLink ini hanya 128 Mb, sedangkan beagleboard xm memorinya 512 MB).

Beberapa waktu yang lalu, saya mengganti motherboard komputer desktop saya dengan yang lebih baru (990FXA UD5 rev 3.0), supaya mendukung USB 3.0 (di kantor sudah memakai Mac Mini, Risna memakai Mac Mini dan Macbook Pro, saya memakai Laptop Asus yang semuanya sudah support USB 3) dan SATA III (supaya SSD saya bisa mencapai speed yang optimal), motherboard lama (GA-880G-UD3H) saya jadi nganggur. Akhirnya saya membeli Sempron LE-145 dengan harga 1090 baht (365 ribu rupiah, ini sepertinya CPU termurah yang pernah saya beli) dan memori 4 GB. Saya memilih Sempron LE-145 karena TDP-nya hanya 45 W saja. Dalam keadaan idle, komputer ini memakai 50 watt dan dalam keadaan high load bisa mencapai 70 watt (ini hasil pengukuran).

Penggunaan daya ini jauh lebih besar dari solusi sebelumnya (Dlink + Beaglebone + switch sekitar 18-25 watt). Tapi solusi ini jauh lebih baik bagi saya: kecepatan transfer file lebih cepat, saya bisa menginstall lebih banyak software (ada banyak software yang tidak jalan atau sangat lambat di prosessor ARM), dan hal-hal yang tadinya perlu dilakukan di dedicated server, bisa dilakukan di server Sempron ini. Untuk yang belum tahu, sekarang ini server ARM (bahkan yang quad core) sekalipun kemampuan komputasinya masih kurang bagus, misalnya lihat benchmark ini. Sempron LE 145 yang sangat murah itu bisa mengalahkan semua prosessor ARM dalam daftar itu (walau tentunya penggunaan dayanya lebih besar).

Sejauh ini saya sangat puas dengan setting terbaru ini (entah sampai kapan akan pindah server lagi).

Salinan benchmark (supaya tetap bisa diakses jika websitenya tutup/down): Benchmarking Performance of TI OMAP5432 Board – Linux.com