Bahasa Inggris

Saya sebenarnya nggak terlalu pinter berbahasa Inggris, tapi kok kayaknya banyak banget orang yang tidak mau memperhatikan tata bahasa dan ejaan bahasa Inggrisnya ya? Sering saya nggak jadi beli kertas surat yang bagus, atau produk yang menarik karena bahasa Inggrisnya kacau (dan bisa diinterpretasikan menjadi berbeda oleh orang yang tahu bahasa Inggris). Cukup sulitkah memakai spelling dan grammar checker yang ada di Microsoft Word? atau membayar orang dengan nilai TOEFL yang sedikit lebih tinggi? (sayang kan kalo produknya banyak yang gak mau beli cuma gara-gara kata-katanya gak bagus).

Ini contoh dari keset murah yang dibeli oleh mbak Risna waktu lagi ada obral:

Bahasa Inggris Kacau

Satu tanggapan pada “Bahasa Inggris”

  1. kalo menurut saya grammar tuh nggak begitu penting. Yang penting lawan bicara kita mengerti
    apa yang sedang kita bicarakan. Grammar pentingnya pas disaat2 tertentu, seperti wkt buat
    surat, presentasi, intinya pas saat yang formal gitu

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.