Phuket hasil editan Google Photos

Berhubung waktu liburan gak bawa laptop, jadilah saya cuma bisa ngeblog 1 kali dari Phuket. Setelah kembali ke Chiang Mai, ceritanya akan saya lanjutkan sedikit demi sedikit. Sebelum ceritakan perjalanannya, saya mau berbagi foto-foto selama di sana yang diedit oleh Google Photos.

Sudah tahu belum, kalau foto-foto kita diupload ke Google Photos, nantinya dengan algoritma AI (artificial inteligence), Google akan mengedit sebagian foto kita dan membuatnya jadi lebih indah lagi hehehe (lokasi asli dilihat mata langsung tentunya masih lebih indah).

Foto-foto berikut ini diambil dengan HP Joe (iPhone XR), HP saya (Xiaomi Note 5), dan HP Jonathan(Xiaomi Redmi 4X). Foto Panorama yang ada merupakan panorama otomatis oleh Google. Yang kami lakukan cuma foto sekeliling dan upload ke Google Photos.

Pantai Yanui

Pantai Yanui di siang hari
Panorama Pantai Yanui

Foto dan Panorama Pantai Yanui di atas difoto oleh Joe dengan iPhonenya. Setelah diedit oleh Google, saya lebih suka biru langit yang bukan panorama.

Pantai Yanui ini kategorinya pantai kecil. Tapi cukup buat bermain pasir dan tidak ada kapal yang bersandar di sana. Beberapa bagian berupa batu-batuan dan turis yang datang bisa snorkeling.

Promthep Cape

Jalan ke Prompthep Cape melihat ke arah Windmill

Dekat hotel kami tinggal, ada 2 tempat untuk melihat pemandangan. Kami berjalan kaki ke Promthep Cape, dan dari jalannya kami bisa melihat ke arah Windmill ViewPoint. Ini saya foto menggunakan iPhone Joe sambil istirahat dari perjalanan yang agak menanjak.

Pemandangan dari arah Mercu suar Promthep Cape

Prompthep Cape ini merupakan tempat paling selatan dari Phuket. Selain untuk melihat matahari terbenam, di sini juga ada mercu suar. Ini foto ke arah laut diambil dari dekat mercu suar. Foto ini juga diambil menggunakan iPhonenya Joe.

Sunset di Promthep Cape

Menjelang Sunset dari Promthep Cape Restaurant

Kalau ini foto menjelang matahari terbenam yang diambil dari tempat duduk kami di restoran. Mataharinya terbenam ke balik gunung. Waktu kami ke sana, langitnya lagi agak berawan.

Big Budha Phuket

Perjalanan menuju View Point Big Budha

Salah satu view point untuk melihat Phuket adalah Big Budha. Sesuai dengan namanya, di tempat ini ada patung Budha yang sangat besar yang dari jauh bisa kelihatan. Foto ini diambil Joe menggunakan iPhone dari dalam mobil ketika sudah cukup dekat ke lokasi Big Budha.

View kota Phuket dari area Big Budha

Kalau ini foto ke arah kota Phuket dari area Big Budha. Foto ini diambil oleh Jonathan dengan HP Xiaomi Redmi 4X.

Panorama dari area Big Budha

Foto panorama dari area Big Budha ini saya yang foto dengan Xiaomi Note 5.

Rawai Park Phuket

Rawai Kids Park Pool Area

Ini foto waterpark di Rawai Kids Park. Foto ini saya ambil dengan Xiaomi Note 5.

Rawai Kids Park ruang bermain indoor dengan AC

Foto Panorama ruang bermain yang ber AC di Rawai Kids Park, di foto pakai iPhone nya Joe.

Pantai Rawai Phuket

Pantai Rawai di sore hari
Pantai Rawai di sore hari

Dua foto Pantai Rawai di atas diambil sekedarnya oleh Joe dengan iPhone sambil gendong Joshua yang mulai ngantuk, tapi setelah diedit oleh Google jadi terlihat lebih bagus hehehe. Pantai Rawai ini lebih panjang dari pantai Yanui, ada banyak kapal besar dan kecil sandar di sini.

Aquarium Phuket

Selain edit foto jadi lebih indah, Google Photos juga membuat movie, animasi dan kolase.

Kumpulan foto di Phuket Aquarium

Ini kumpulan sebagian foto di Phuket Aquarium yang dijadikan movie oleh google photos.

Mungkin buat yang udah jago fotografi, foto-foto hasil editan Google ini biasa saja ya, tapi kalau menurut saya sih ya lumayan lah mengingat ini diedit secara otomatis.

Kami membiasakan diri untuk upload foto setiap kali terhubung ke WiFi, dengan cara ini kalau misalnya HP rusak/hilang/gak sengaja terhapus, memorinya sudah tersimpan di Google Photos (harapannya sih HP nya tetap aman ya).

Penulis: Risna

https://googleaja.com

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.