Investasi Untuk Diri Sendiri

Beberapa hari lalu, saya mencoba untuk menulis blog di handphone (HP) sambil menunggu mobil di bengkel. Hasilnya, saya memang berhasil menulis sampai selesai. Waktu menunggu beberapa jam terasa diisi lebih berguna. Tapi ada perasaan lelah ketika selesai menuliskan posting yang menurut saya tidak terlalu istimewa juga.

Oh ya, tulisan saya hari ini bukan mengenai investasi dalam arti simpan uang hari ini dan nikmati hasilnya kemudian, tapi malahan lebih ke: membeli sesuatu untuk diri sendiri supaya lebih produktif dan nikmati hasil nya kemudian.

Jaman sekarang, hampir semua orang sudah menggunakan smartphone. Banyak yang selalu mengganti hp ketika ada yang lebih baru keluar, banyak juga yang bertahan dengan hp yang ada sampai benar-benar tidak bisa dibenerin lagi.

Dulu saya masih ingat, jaman memakai HP Nokia 3650 yang keypadnya melingkar, dengan koneksi gprs yang tidak bisa dibilang super cepat, saya bersemangat sekali berusaha menulis posting blog dari hp. Tapi kenapa sekarang dengan koneksi internet yang lebih cepat dan keyboard qwerty di hp layar sentuh tidak membuat saya lebih semangat? Jawabannya: karena saya sudah kembali terbiasa mengetik di keyboard komputer.

Handphone sudah menjadi benda yang selalu dibawa kemana-mana. Buat beberapa orang ketinggalan HP sudah seperti ketinggalan dompet atau kunci rumah saja. Dibandingkan membawa laptop, membawa HP tentunya lebih praktis dan ringan. Untuk yang hobi menulis, dan terbiasa menulis kapan saja dan di mana saja, tentunya HP merupakan salah satu benda yang selalu tersedia untuk segera menulis.

Kegiatan mengetik di HP itu bisa dilakukan kapan saja. Kalau kita aktifkan fitur auto complete, kita bahkan bisa menulis jauh lebih cepat. Kalau malas mengetik, bisa juga dengan memanfaatkan voice typing atau menggunakan aplikasi live transcribe.

Buat saya, HP itu lebih untuk komunikasi chat atau membaca saja (selain mengambil foto dan share di media sosial). Belakangan ini saya sudah kembali ke laptop untuk menuliskan apa yang ingin saya ceritakan. Rasanya kecepatan tangan saya mengetik di laptop lebih bisa mengimbangi apa yang ingin saya tuliskan. Pernah juga saya coba menggunakan voice typing, tetap saja rasanya lebih lambat daripada kecepatan mengetik saya.

Saya tidak pernah mengukur kecepatan saya mengetik, tapi untuk menulis blog, kecepatan mengetik di HP jauh lebih lambat daripada kecepatan saya mengetik di laptop. Mengetik di HP untuk isi blog membuat saya frustasi sendiri. Jadi sepertinya saya akan kembali ke laptop saja untuk mengetik/menulis blog dan tidak memaksakan diri mengetik di HP. Saya salut untuk teman-teman saya yang bercerita menulis isi blog sampai buku berawal dari menuliskan di HP nya lalu diedit di PC kemudian.

Hubungannya dengan investasi untuk diri sendiri apa? Nah bagian ini saya teringat dengan apa yang pernah dibilang Joe. Ceritanya Joe ini punya banyak hobi mulai dari bikin program, memeriksa keamanan sebuah aplikasi sampai membongkar aplikasi. Hobinya ini bukan jadi sekedar hobi tapi juga menjadi sumber penghasilan tambahan keluarga.

Kadang-kadang untuk memeriksa keamanan aplikasi itu, butuh sistem yang sudah di jailbreak. Nah, awalnya dia cuma pakai 1 HP, yang bulak balik di jailbreak dan di reset lagi. Terus lama-lama dia merasa buang waktu terlalu lama untuk proses jailbreak dan reset itu, dan memutuskan beli HP 1 lagi. Saya awalnya ngomel-ngomel protes dong, karena saya bilang: buat apa sih punya HP banyak-banyak (emak-emak irit atau pelit emang tipis ya bedanya). Untungnya Joe kasih pengertian ke saya kalau waktu yang terbuang untuk proses jailbreak berkali-kali itu lebih baik dipakai untuk main sama anak. Lagipula beli HP lebih dari 1 itu juga bukan dari anggaran bulanan, tapi sudah jadi modal untuk pekerjaan berikutnya.

Karena Joe bukan cuma omong doang soal waktu digunakan untuk main sama anak dan memang jadi bisa lebih banyak waktu buat main sama anak, sayapun akhirnya menerima. Memang terkadang rasanya sayang beli HP ekstra untuk dipakai testing aplikasi doang, tapi kalau memang itu modal kerja, kenapa tidak? Toh nantinya dengan modal yang dikeluarkan, hasilnya bukan saya menghemat waktu kerja tapi juga bisa digunakan untuk pekerjaan selanjutnya yang artinya penghasilan tambahan. Beli HP ekstra dan mendapatkan penghasilan berlipat dari harga HP? ya baiklah beliin saya juga ya sekalian hahaha.

Terkadang, saya masih agak pelit dengan diri sendiri. Waktu saya mulai mengeluh karena mata saya gak kuat baca tulisan kecil-kecil, Joe menyarankan saya periksa mata dan bikin kacamata. Awalnya, tentu saja saya menolak dan menunda sebisa mungkin. Tapi namanya umur gak bohong ya, kalau mau ngeyel gak pake kacamata ya jangan ngeluh dong soal gak bisa baca tulisan dengan nyaman. Akhirnya saya menyerah dan bikin kacamata deh. Mata juga sesuatu yang sangat berharga, kalau gak dirawat, bisa-bisa kita ga bisa melihat dengan baik lagi.

Selain masalah mata, kesehatan secara umum juga perlu kita prioritaskan untuk kita investasikan. Periksa kesehatan rutin juga perlu dilakukan (ini sih ngomong ke diri sendiri).

Untuk teman-teman yang hobi menulis, investasikan ekstra dengan alat yang paling sering kamu pakai menulis. Kalau memang paling sering menulis di HP, sebaiknya pilih HP yang agak tahan banting. Jangan lupa untuk menyimpan cadangan tulisan di cloud atau sinkronisasi dengan PC. Kalau sampai tulisan hilang karena HP tiba-tiba hang/mati total, aduhai rasanya pasti pengen garuk-garuk dinding kan.

Kalau ada yang punya cerita yang pernah kamu lakukan untuk investasi ke diri sendiri, silakan tuliskan di komentar.

Penulis: Risna

https://googleaja.com

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.