Mau nulis apa (dulu) hari ini?

Setelah sekian tahun ikut KLIP, dan mulai mendapat kebiasaan menulis setiap hari, pertanyaan dari mau nulis apa hari ini sudah berganti menjadi menulis apa dulu hari ini? Perubahan ini terutama karena saya mempunya tempat menulis yang lain selain di blog ini.

Ide menulis ada di mana saja

Bertambah Tempat Menulis sejak 2020

Setelah 2 tahun mengikuti Kelas Literasi Ibu Profesional (KLIP), saya dan sebagian teman-teman di KLIP membuat situs DrakorClass di bulan Oktober 2020 lalu, yang mengusung tema drakor dan literasi.

Drakorclass isinya tulisan yang bukan saja tentang resensi drama Korea, tapi juga mengupas tuntas berbagai sudut pandang yang menarik buat kami. Dari obrolan sehari-hari di WhatsApp Grup, saya juga menemukan banyak sekali ide untuk dituliskan.

drakorclass.com
salah satu tulisan di drakorclass.com

Dari ngurusin drakorclass saya belajar banyak hal termasuk memperhatikan SEO blog, podcast, Youtube, sampai Canva dan Kinemaster.

Saya yang tadinya tidak mau pusing dengan segala template blog, pernak pernik sosial media, ataupun edit video, jadi mulai tergerak untuk keluar dari zona nyaman dan mulai belajar tentang sosial media, dan mendapat hobi ini dan itu.

Setelah drakorclass, saya mulai tertarik mencari komunitas blogger lain tapi yang tidak terlalu besar. Awal tahun 2021, saya bergabung dengan komunitas mamah gajah ngeblog (MGN).

Komunitas MGN ini memang baru mulai dirintis di tahun 2021. Awalnya hanya sekedar saling berbagi blog masing-masing, kemudian terinspirasi untuk mempunyai tempat ngeblog bersama. Tanggal 20 April lalu, situs MamahGajahNgeblog.com sudah diluncurkan.

Seperti halnya DrakorClass, komunitas MGN ini juga biasa ngobrol di WA Grup. Topik obrolan di MGN ini lebih beragam dan tentu saja keberagaman memberi inspirasi menulis lebih banyak lagi.

Kalau di KLIP biasanya ada tema tantangan menulis mingguan, di MGN ada tantangan menulis yang juga ditentukan topiknya 1 setiap bulan. Walaupun saya tidak selalu mengikuti tema tantangan menulis mingguan di KLIP, untuk tantangan menulis di MGN yang dimulai Februari 2021, saya selalu usahakan ikut.

Di blog Drakorclass, saya memberi komitmen untuk menuliskan 1 tulisan per bulan. Di blog MGN, saya juga ikut menjadi kontributor. Walaupun di MGN saya tidak menyatakan komitmen menuliskan berapa tulisan setiap bulan, tapi rasanya senang kalau bisa ikutan mengisi blog bersama di MGN secara rutin.

Jadi, sejak akhir 2020, selain menulis di blog ini, saya jadi bertambah tempat menulis. Drakorclass dan MGN, walaupun tidak menentukan tema tertentu tapi mengisyaratkan tulisan harus orisinil dan tidak ada duplikasi. Jadi, setiap tulisan yang akan dipublikasikan di sana, tidak akan tampil di blog ini.

mamah gajah ngeblog
tulisan perdana di mamahgajahngeblog.com

Lain dulu lain sekarang

Kalau dulu sulit sekali bagi saya untuk menulis dengan tema yang ditentukan, sekarang ini, saya mulai melatih diri saya untuk menulis sesuatu mengikuti tema tantangan. Sejauh ini, rasanya senang menemukan komunitas yang masih bertujuan sama, dan membuat saya lebih mudah menemukan ide menulis.

Setelah aktif berkontribusi di 2 blog selain blog ini, saya akhirnya mulai melirik blog lama saya risna.info yang sempat dibiarkan begitu saja selama 11 tahun. Mudah-mudahan ini bukan semangat sesaat dan bisa tetap meneruskan mengisi semua tempat saya menulis

risna.info

Punya banyak blog, siapa takut?

Sekarang ini, saya sudah punya gambaran apa yang ingin dituliskan di sini, dan apa yang akan dituliskan di blog saya yang lain. Kalau di blog ini akan banyak menuliskan cerita keseharian, termasuk curcol, di risna.info akan lebih banyak catatan belajar dari segala hobi yang ada.

Kalau di DrakorClass juga sudah jelas isinya akan tulisan seputar drakor, di MamahGajahNgeblog, tentunya tulisannya disesuaikan dengan kebutuhan para mamah. Eits, grup para mamah bukan hanya perlu tahu tentang mengurus rumah, tapi ada banyak topik juga di sana, tinggal pilih mau nulis kategori yang mana.

Sebenarnya, masih ada 1 blog lagi yang belum diberesin, blog masakan pemalas yang isinya resep-resep ala pemalas. Berhubung sekarang makin malas masak, rasanya belum bisa menulis banyak di sana.

masakan.risna.info
blog masakan pemalas yang belum diupdate lagi

Tapi nanti, kalau mulai terinspirasi, pastilah blog itupun akan diisi kembali. Kemarin sih, saya baru ganti-ganti template saja di sana.

Hobi menjadi sumber inspirasi menulis

Saat ini, sumber inspirasi menulis saya paling banyak itu selain keseharian ya hobi. Dari keinginan bisa menulis secara konsisten, saya ikut KLIP. Dari KLIP saya menemukan DrakorClass.

Setela bergabung DrakorClass (dan belajar banyak di dalamnya), saya jadi ketagihan mencari komunitas blogger. Tapi, untuk mengikuti komunitas blogger yang terlalu besar, rasanya masih belum berani juga, hehehe.

Jadi sementara ini, KLIP, DrakorClass dan MGN menjadi sumber inspirasi menulis. Dari 3 komunitas ini saja, rasanya inspirasi menulis sudah cukup banyak, sampai saya bingung mau menulis yang mana dulu ya.

Selain 3 komunitas menulis itu, saya juga punya komunitas baru, yang suka mainan Canva dan Kinemaster. Dari 2 mainan baru ini juga ada banyak sekali yang ingin dituliskan.

Tapi, seperti biasa, kalau menuliskan yang berbentuk tutorial itu butuh usaha lebih, jadi menulis tentang Canva dan Kinemaster terkadang ditunda-tunda. Sebenarnya ada lagi sih kelas belajar yang belakangan saya ikuti, tapi karena belum ada hasil yang bisa ditunjukan, saya belum tuliskan.

Keseharian dan Curcol akan tetap ada

Dari dulu, tulisan di blog ini 90 persen itu cerita keseharian atau curahan colongan yang menyamar dibalik memberikan informasi. Tulisan seperti itu akan tetap ada di blog ini (dan mungkin di hampir setiap tulisan saya).

Menulis tanpa curcol itu rasanya kayak makanan kurang garam. Lagipula, tulisan Joe di blog ini sudah sering terlalu teknis. Saya harus mengimbaginya dengan tulisan yang tidak teknis sama sekali toh (alesan!).

Penutup

Tulisan hari ini, terinspirasi untuk memenuhi tema menulis mingguan KLIP yang berjudul menemukan kepingan ide tulisan. Sebenarnya, ada beberapa ide lain yang ingin saya tuliskan hari ini, tapi tulisan ini saya pilih untuk ditulis lebih dahulu, karena besok tema tantangan mingguan KLIP sudah ganti lagi, hehehe.

Semoga, dari tulisan ini, teman-teman yang mampir membaca blog ini menemukan kepingan ide untuk lebih konsisten menulis.

Penulis: Risna

https://googleaja.com

Satu tanggapan pada “Mau nulis apa (dulu) hari ini?”

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.