Catatan dari sebuah Pesta (adat) Batak

Update 9 Juni 2007: Tolong baca baik-baik sebelum berkomentar (misalnya: Tidak ada pernyataan bahwa Adat batak itu jelek, tidak ada pernyataan bahwa Saya malu jadi orang batak, posting ini hanya mempertanyakan hal-hal tertentu dalam adat Batak), baca juga respon saya dan Joe terhadap komentar yang lain. Banyak orang yang berkomentar, TANPA MEMBACA DENGAN BENAR dan menuduh sembarangan. Saya sudah menikah dengan orang Jawa, menggunakan Adat batak lengkap di Medan tanpa harus memberikan marga kepada suami saya tersebut.

Dari sejak gw punya kesadaran akan sebuah pola, gw menyadari bahwa setiap kali musim liburan sekolah nyokap dan bokap gw setiap hari sabtu pergi makan siang (kadang-kadang dari pagi malah) keluar dengan pakaian bagus, membawa ulos dan pulang ke rumah agak sore dan biasanya membawa daging. Terus kadang2 sebelum hari sabtu mereka juga pas jumat sore mereka pergi juga dan pulangnya bisa malam banget. Lanjutkan membaca “Catatan dari sebuah Pesta (adat) Batak”

Just a thought

Gw ingin mencuplik sedikit cerita yang gw baca hari ini yang terkait dengan beberapa hal yang terpikir oleh gw belakangan ini, cerita ini hanya bagian dari pemikiran gw yang agak tidak terstruktur 😀

Seorang guru Sekolah Minggu mengajukan serangkaian pertanyaan kepada beberapa anak usia 5 tahun untuk membantu mereka memahami bahwa memercayai Yesus adalah satu-satunya jalan ke surga. Ia bertanya, “Jika Kakak menjual semua harta Kakak dan memberikan uang hasil penjualannya pada gereja, apakah Kakak dapat masuk surga?” “Tidak,” jawab mereka. “Bagaimana jika Kakak menjaga kebersihan di dalam dan sekeliling gereja?” Seorang yang lain menjawab, “Tidak.” “Jika Kakak mengasihi keluarga Kakak, berbaik hati pada hewan, dan memberi permen kepada setiap anak yang Kakak jumpai, akankah Kakak masuk surga?” “Tidak!” tegas seorang anak. Lalu sang guru Sekolah Minggu itu bertanya, “Bagaimana caranya agar Kakak masuk surga?” Seorang anak lelaki berseru, “Kakak harus mati dulu!”

Mungkin agak jauh dari apa yang diharapkan oleh sang guru sekolah minggu tentang jawaban dari murid2nya, tapi kalo di pikirkan lebih dalam jawaban dari murid sekolah minggunya itu benar. Lanjutkan membaca “Just a thought”

Domba putih dan domba hitam

Ini salah satu cerita yang aku suka, dan aku tambah suka lagi setelah membaca maknanya di buku Anthony De Mello “Berjalan di Atas Air”.

Seorang gembala sedang menggembalakan domba. Seorang yang lewat berkata, “Engkau mempunyai kawanan domba yang bagus sekali. Bolehkan saya mengajukan beberapa pertanyaan tentang domba-domba itu?

“Oh, tentu, akan saya jawab dengan senang hati” kata gembala itu. Orang itu berkata,
“Berapa jauh domba-dombamu berjalan setiap hari?”
”Yang mana, yang putih atau yang hitam?” kata gembala
”Yang putih.”

Lanjutkan membaca “Domba putih dan domba hitam”

Menjadi User yang Cerdas

Kadang-kadang aku terlalu kecewa dengan lebih banyaknya orang di Indonesia yang mau menjadi konsumen saja, tapi tidak mau belajar menciptakan apa-apa. Tapi setelah dipikir-pikir lagi, mungkin menjadi konsumen atau user itu bukan hal yang jelek (saya lebih suka memakai kata user, karena saya programmer :P), asalkan kita jadi user yang cerdas, bukan yang bodoh. Jadi user yang kritis bukan yang mudah menerima dan dibodohi.
Lanjutkan membaca “Menjadi User yang Cerdas”

Lagi Senang

Setelah sekian lama gw ga bisa ngetik huruf -i- di laptop gw yg mungil ini, akhirnya setelah 2 hari nginep di service bisa bener lagi. Hehehe…mungkin emang udah waktunya aja laptop ini bisa di pakai lagi. Hari ini internet kampus mati, tapi gw bisa posting pake koneksi matrix 😀 . Anyway hari ini ada 2 orang yang gw tau akhirnya tergoda beli 3650/3660. Aduh ini ngetik di laptop ternyata susah juga, keyboardnya kecil banget sih 😀

Blog Time

Masih seperti dulu, kalo ga ada ide yah kebanyakan ide pas ga berhadapan dengan komputer, tapi hasilnya sama ga ada post baru :P. Well..sebenernya beberapa hari ini ada berbagai topik melintas di kepala gw, tapi kok ya gw ga nemu rangkaian kata yang tepat untuk dituliskan atau ga nemu waktu yang tepat untuk menulis. Baiklah sekarang gw coba untuk menuliskan beberapa hal yg terlintas misalnya tentang Menulis Blog, Memburu HP Idaman dan Aplikasi Freeware :

Lanjutkan membaca “Blog Time”