Kabel HDMI

Udah lama kami nggak nginep di hotel. Dan ini pengalaman pertama bagi Jonathan untuk nginep di hotel waktu kami ke Bangkok untuk mengurus paspor Jonathan dan Risna. Hotel yang kami pilih ternyata cukup bagus (memang nggak terlalu murah sih, kami pilih yang paling dekat dengan kedutaan, cuma 5 menit jalan). Nama hotelnya “The Residence”.

Waktu sampai sana, saya baru tahu bahwa TV yang dipakai sudah modern dengan konektor HDMI. Satu-satunya device yang kami bawa selain handphone adalah PlayBook. Setiap kali melihat TV, Jonathan selalu bilang “aa aaa” maksudnya minta diputarkan lagu “Worship You Forever“.

Karena kedutaan berada di sebelah Panthip Plaza, kamipun pergi ke sana, membeli kabel micro HDMI to HDMI. Harganya 490 baht.


Hasilnya jadi bisa nonton


Browsing-browsing di layar besar juga bisa


Lain kali kabel ini memang patut dibawa ke mana-mana, mengingat sudah banyak TV modern di berbagai tempat.

2 thoughts on “Kabel HDMI”

  1. Iya pet mau ke Indonesia. Nanti kami kontak-kontak kalo dah di pulau Jawa. Rencananya mau ke Medan dulu.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.