Membuat Efek 3D dan Video dalam Frame di Canva

Sejak bulan Februari, saya ikut belajar desain Canva yang dimulai dengan digital painting. Kelasnya gratis waktu itu. Lalu saya jadi kecemplung makin kenal dengan Canva setelah memutuskan ikut kelas belajar yang berbayar (dan pada waktu itu bonus canva Pro).

Setelah mengenal Canva, saya memang udah pengen banget langganan Canva Pro. Bukan, saya bukan sedang promosi Canva, ini asli cerita pengalaman pribadi. Dengan Canva Pro, pilihan gambarnya lebih banyak, dan ada fitur yang tidak tersedia di Canva gratisan.

Di grup belajar Canva, saya bertemu banyak orang-orang kreatif dan tidak pelit ilmu. Terkadang ada saja yang datang dengan ilmu baru. Ketika ditanya bagaimana membuatnya, tak lama kemudian tutorial pun sudah tersedia. Aduhai, banyaknya tutorial bikin pengen mencoba semuanya.

Efek 3 dimensi

Tapi kadang-kadang ya tetap saja tidak bisa terus-terusan mencoba semua. Ini beberapa hasil kerjaan di Canva dari hasil niruin kerjaan teman-teman lain.

Efek 3 Dimensi

Bikin gambar ini inspirasinya karena belum dapat kesempatan untuk jalan-jalan lagi, sekarang menghayal dulu pakai Canva.

Foto aslinya di remove latar belakangnya (tentu saja menggunakan Canva Pro fasilitas ini tersedia). Lalu saya mencari kira-kira foto latar belakang apa yang cocok dan tidak sengaja ketemulah foto latar belakangnya.

Berikutnya menambahkan kesan 3 Dimensi. Lingkaran ini ceritanya lingkaran seperti di film Dr. Strange.

Nah kalau di Doctor Strange kan ada tuh lingkaran kuning seperti itu, tapi berhubung kemarin tidak menemukan lingkaran yang mirip, jadi lingkaran yang saya pakai di Canva ya seadanya saja, hehehe.

Lingkaran ini ceritanya berpindah tempat. Nah jadi kalau dari foto di atas, kesannya si kecil terbang ke ke tempat lain, heheh.

Gimana cara bikin efek 3D nya? Hmm.. agak sulit menjelaskan dengan kata-kata, tapi baiklah akan saya coba.

Untuk membuat kesan 3D, kita harus menduplikasi gambar yang ingin terlihat keluar dari frame. Lalu, salinan pertama kita bikin di lapisan belakang lingkaran/frame, dan salinan ke dua dibiarkan dibagian atas frame. Lalu kita potong (crop) salinan yang atas, sedemikian sehingga framenya terlihat.

Aduh udah lama ga pakai kata sedemikian sehingga, tapi mudah-mudahan ngerti yang dimaksud ya.

Video dalam frame

Nah kalau yang ini ceritanya edit video drakor dimasukin ke frame bola dunia. Sekilas biasa aja ya, kalau sudah biasa mainan Canva mungkin sudah bisa menebak cara mengerjakannya.

Pertama tentu pilih foto latar yang ada bentuk yang bisa kita masukkan frame foto. Tahu kan di Canva ada frame foto dan video, bentuknya ada yang bulat, kotak maupun huruf-huruf.

Nah untuk video ini tentu saja framenya yang lingkaran. Frame nya ditempatkan sedemikian rupa supaya terlihat jadi bagian dari bola nujumnya.

Lalu selanjutnya kita masukkan deh videonya ke dalam frame.

Sampai di sini, belum selesai, karena kita harus membuat videonya seolah-olah berada di dalam benda tersebut. Ada yang sudah bisa menebak caranya?

Video dalam frame

Ya, caranya sebenarnya cuma mengatur tingkat transparansi dari videonya. Kalau 100 persen, videonya akan terlihat jelas. Kalau transparansi dikurangi, maka yang akan terlihat seolah-olah videonya ada di belakang benda bulat tersebut.

Begitu doang? Iya begitu doang. Coba deh. Tapi harus diperhatikan, kalau terlalu transparan hasilnya tidak bagus, kurang transparan juga tidak bagus. Jadi ya coba-coba aja hehehe.

Penutup

Masih banyak sih ilmu-ilmu lain yang sudah dicoba di Canva, tapi ceritanya disambung di posting lain saja ya. Sudah waktunya istirahat.

Belajar desain ini butuh waktu. Seperti saya pernah tuliskan, kita harus kenali cara belajar kita. Lalu kita harus rajin berlatih. Rajin mengamati hasil karya teman-teman kita, dan mencoba mengerjakan sendiri.

Mengetahui dengan melakukan itu 2 hal yang berbeda. Jadi, harus menyediakan waktu untuk berlatih kalau memang mau belajar lebih banyak lagi.

Penulis: Risna

https://googleaja.com

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.