Hari ini kami membawa Joshua ke dokter gigi. Jadi ingat untuk menuliskan tentang gigi atasnya yang lama ditunggu-tunggu dan sudah mulai tumbuh.
Hadiah tahun baru buat Joshua kali ini adalah gigi depannya yang lepas sejak umur 2 tahun lebih sedikit di bulan September 2017 akhirnya mulai tumbuh. Sekarang ini giginya belum keluar seluruhnya, tapi kekhawatiran selama beberapa tahun ini akhirnya terjawab sudah.
Kalau bukan karena insiden gigi lepas sebelum waktunya terjadi, mungkin kami ga akan bawa Joshua ke dokter gigi sebelum umur 3 tahun. Saya masih ingat kejadiannya, walaupun sudah beberapa tahun berlalu. Waktu itu hari Minggu, kami baru pindah rumah dan Joe lagi pergi ke Belanda seminggu. Minggu pagi ya santai di rumah, saya nonton TV bareng anak-anak. Tidak sengaja, Joshua tersandung kaki Jonathan. Joshua terbentur ke sofa dan giginya lepas sampai ke akar-akarnya. Selain nangis kencang, darah juga keluar pastinya dari mulutnya.
Saya langsung berusaha menenangkan Joshua dan berusaha menghentikan darahnya terlebih dulu, baru kemudian menelpon Joe untuk meminta pertimbangan apakah perlu diperiksakan ke dokter.
Lanjutkan membaca “Tentang Gigi Joshua yang Lama Dinantikan”