Desain Puzzle Feed Instagram dengan Canva

Setiap hari saya sedang terpukau dengan mainan desain di Canva. Sebagai yang tidak terlalu bisa mendesain, dengan Canva saya jadi mulai merasa bisa membuat desain walau sederhana. Belum, saya belum merasa jago, tapi ya lumayanlah daripada sebelumnya, hehe. Masih lanjutan dari kelas-kelas Canva sebelumnya, kali ini tugasnya adalah membuat desain untuk mempercantik tampilan sosmed IG dengan puzzle feed.

Sebelumnya saya sudah sering melihat banyak IG yang memasang gambar yang bersambung, misalnya 1 baris 3 gambar yang terhubung, atau bahkan 3 baris x 3 kolom. Tidak pernah terpikir sebelumnya untuk mencoba membuatnya juga. Memang, gunanya ikut kelas adalah supaya tahu mau bikin apa berikutnya. Ketika ada tugas, dan merasa tidak ada ide untuk diupload di sosmed pribadi, maka sosmed drakorclass menjadi sasaran berikutnya.

Setelah mempelajari video petunjuk pengerjaan, berbekal dengan pengalaman menggunakan Canva dari desain-desain sebelumnya, saya merasa sudah bisa lebih mudah mengerjakannya. Persoalan yang membuat saya lama mengerjakannya masih sama: persoalan padu padan warna dan memilih jenis huruf yang digunakan.

Dengan meminta masukan dari teman-teman di drakorclass, akhirnya beginilah hasil akhirnya setelah dipajang di instagram Drakorclass.

canva
Tampilan Feed Puzzle Instagram @drakorclass

Cara mengerjakan Puzzle Feed IG

Untuk pengerjaannya, saya mendapatkan template dari kelas yang saya ikuti. Saya hanya perlu meletakkan foto-foto ke dalam frame dan menambah tulisan untuk bagian yang masih kosong. Awalnya, semuanya dikerjakan dalam sebuah desain yang besar dengag ukuran 3 x ukuran image instagram biasa.

1. Buat desain untuk 9 panel

Saya terpikir membuat desain ini, karena memang kebetulan setelah on-air dari minggu lalu, saya belum membuat tulisan tentang obrolan rekomendasi sageuk untuk pemula ini. Jadi, saya anggap saja ini melengkapi tulisan di drakorclass nantinya.

Desain ini disimpan dengan format .png supaya memang hasilnya masih cukup bagus resolusinya.

ig feed
Ukuran awal desain sebelum dipotong menjadi 9 gambar

2. Potong menjadi 9 bagian

Untuk memotong gambar besar menjadi 9 gambar ada beberapa cara, tapi untuk kemudahan saya memakai fasilitas Split Image yang tersedia di pinetools.com. Saya hanya perlu mengupload gambar png hasil desain dari Canva, kemudian memotongnya menjadi 9 bagian. Setelah terpotong menjadi 9 file, saya unduh satu demi satu.

3. Unggah ke Instagram berurutan

Hal yang perlu diperhatikan ketika mengunggah 9 file ini ke instagram adalah, kita harus mengunggah file dengan urutan yang benar, supaya hasil akhirnya sesuai harapan. Di mulai dari urutan baris ke-3 kolom ke-3, lalu bergerak ke kiri sampai akhirnya baris ke-1 kolom ke-1.

Perlu diperhatikan juga, ketika mengunggah terlalu banyak file dalam waktu dekat ke instagram sambil mengetag orang lain, terkadang akan ada peringatan dari instagram.

Penutup

Berikutnya, kalau mau tampilan instagram kita tetap indah, sebaiknya selalu mengunggah gambar dengan kelipatan 3. Kalau tidak begitu, makan puzzle nya akan buyar. Walaupun, untuk puzzle yang saya desain di atas, seandainya pecahpun tidak terlalu jelek keliatannya nantinya karena setiap panel punya informasi masing-masing.

Oh ya, buat yang pengen tahu lebih banyak tentang obrolan sageuk buat pemula dari drakorclass, bisa dilihat di channel YouTube Drakor Class (jangan lupa subscribe, like dan tinggalkan komen, hehehe).

Tonton obrolan sageuk buat pemula drakorclass nih

Penulis: Risna

https://googleaja.com

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.