Tulisan ini saya tuliskan supaya ingat apa yang dilakukan di Hari Anak tahun 2023. Seperti biasa, Hari Anak di Thailand dirayakan di hari Sabtu ke-2, dan tahun ini jatuh pada 14 Januari 2023.
Tahun ini perayaan hari anak kembali meriah lagi, banyak tempat menawarkan berbagai kegiatan, termasuk pangkalan udara. Setelah beberapa tahun kegiatan Hari Anak tidak banyak kegiatan karena pandemi, tahun ini ada banyak pilihan, tetapi semua pilihan itu pastinya akan banyak orang dan macet.
Pagi hari, udara kembali dingin. Chiang Mai memang masih musim dingin, tetapi setelah beberapa hari udara agak hangat, hari ini kembali dingin. Tadi pagi selesai sarapan kami masih tetap mengantarkan anak-anak berkegiatan les gambar seperti biasa. Di tempat les nya mereka dapat snack dari gurunya, kebetulan hari ini anak-anak lupa membawa cemilan untuk waktu istirahat. Kami memang berencana untuk keluar di sore hari saja.
Hari Anak 2023
Dari berbagai tempat yang menawarkan kegiatan Hari Anak, pilihan akhirnya jatuh ke Night Safari lagi. Tempat yang kami sudah sering datangi dan harapan tidak terlalu macet jalannya.
Ternyata walau jalanan tidak macet, Night Safari sangat penuh! Kalau di hari Natal dan Tahun Baru kemarin kami parkir agak jauh, hari ini kami kebagian parkir lebih jauh lagi. Kami juga lihat saking banyaknya orang yang datang, jalanan juga dipakai untuk parkiran mobil.
Hari Anak tahun 2022 kami memang memutuskan untuk tidak keluar rumah, alasannya jelas karena masih banyak kasus Covid. Tetapi tahun lalu di Night Safari ada Carnival Chiang Mai yang acaranya kebetulan diadakan sejak 8 – 21 Januari, yang walaupun tidak disebutkan khusus untuk hari anak saja, kami yakin pasti ramai juga di Hari Anak.
Chiang Mai Night Safari di Hari Anak 2023
Tahun 2023 ini kegiatan di Night Safari berbeda. Selain memberikan tiket gratis masuk untuk anak-anak, ada beberapa kegiatan gratis untuk anak dan juga tentunya berbagai makanan cemilan gratisan seperti cotton candy, es lilin, dan ada balon juga. Setiap makanan dan kegiatan anak-anak harus ngantri. Untuk berkeliling melihat binatang juga antriannya panjang. Sepertinya bagian yang seru dari perayaan hari anak adalah ngantri untuk mendapatkan sesuatu secara gratis.
Kalau tahun lalu kegiatan Carnival itu diadakan di luar di area tidak berbayar, tahun ini kegiatan diadakan di dalam Night Safarinya. Jadi anak-anak gratis masuk, tetapi orang tua harus bayar. Kali ini tidak ada Ferris Wheel seperti di acara Carnival sebelumnya. Ferris wheelnya sudah ada di Night Safari di bulan Desember 2022, ketika kegiatan Natal dan Tahun Baru.
Kelebihan dari Night Safari ini adalah, walaupun ada banyak sekali orang sampai tempat parkirnya penuh, karena area nya sangat luas, kami tidak merasa terlalu berkerumun. Walaupun bisa dibilang, ini adalah keramaian paling ramai yang pernah kami lihat di Chiang Mai sejak pandemi. Mungkin ada banyak tempat lain lebih ramai, kalau seandainya pergi ke Pangkalan Udara atau ke Mall, pasti lebih ramai lagi, tetapi kami memang memilih ke tempat yang tidak terlalu ramai di antara tempat yang sudah pasti ramai.
Kami ingat betapa sepinya Night Safari di masa pandemi, sampai terkadang serasa tempat ini milik pribadi, hahaha. Tetapi kami bersyukur kalau tempat ini bisa ramai lagi, tandanya perekonomian bergerak dan semoga saja sistem membership tetap ada supaya kami tetap bisa sering-sering ke sana tanpa merasa berat dengan harga tiket masuknya, hehehe.