Hari ini saya istirahat dulu dari menuliskan tentang Bahasa Thai, mau cerita tentang suatu hal yang beberapa hari ini jadi topik dalam kehidupan. Mungkin bukan cuma kami yang alami dan siapa tau namanya lagi musim. Bukan baru kali ini sih, tapi sudah beberapa kali terjadi.
Saya perhatikan, secara berkala ada yang namanya musim di mana banyak benda rusak satu persatu dan butuh perhatian, entah itu harus ganti baru atau masuk ke bengkel. Musim ini saya sebut musim perbaikan dan keluar duit banyak. Beberapa benda yang masih ada garansi biasanya bisa diperbaiki tanpa biaya, tapi namanya garansi gak bersifat selamanya kan. Nah kalau masa garansi sudah lewat, kadang-kadang ya harus bayar biaya perbaikan, atau ya bahkan ada yang ga bisa diperbaiki dan harus ganti baru.
Saya ga ingat di mulai dari benda apa yang rusak, tapi hari ini mobil kami tidak bisa menyala, padahal baru juga di bawa ke bengkel untuk cek rutin minggu lalu. Pemeriksaan rutin ini termasuk periksa status batere. Karena penasaran, kami cek lagi sejarah perbaikan mobil dan ternyata ganti batere terakhir itu tahun 2016 November (dan sekarang sudah Juni 2019). Sebenarnya waktu beli baterenya sudah diberitahu kalau batere mobil itu perlu diganti sekitar 2 sampai 3 tahun, bisa lebih cepat kalau ada yang kelupaan dimatikan. Nah saya cukup yakin kalau tidak ada yang dibiarkan menyala di mobil, jadi sepertinya tanpa disadari sudah waktunya ganti batere.
Nah, waktu minggu lalu bawa mobil ke bengkel, ada beberapa hal yang juga perlu diganti. Bawa mobil ke bengkel ini kami usahakan rutin paling tidak 1 kali setahun, dan untuk tahun ini karena banyak kesibukan, baru dilakukan setelah 1 tahun lebih 2 bulan. Nah niatnya untuk ganti oli dan cek rutin saja. Eh ternyata brakepad dan beberapa hal di sekitar roda ada yang perlu diganti karena sudah membahayakan. Bersihkan AC mobil juga ada beberapa hal yang perlu diganti karema sudah sangat kotor akibat musim polusi. Biaya perbaikan jadi lebih banyak dari perkiraan semula. Tapi sekali lagi kami bersyukur, kami tau hal-hal tersebut sebelum terjadi kecelakaan. Kalau sampai kejadian rem gak bekerja, aduh jauh-jauh deh.
Ada untungnya juga baterenya baru sekarang di ganti, jadi biayanya gak terasa numpuk di minggu lalu hehehe. Tadi tukang bengkelnya bilang, waktu saya datang periksa, alat periksa batere mereka sedang rusak, dan mungkin mereka juga gak memperhatikan bahwa batere kami terakhir ganti sudah hampir 3 tahun lalu. Jadi ya, walau jadi ga bisa pergi pagi ini karena mobil tidak menyala, masih mending kejadiannya ada di rumah dan bukan sedang di luar rumah (ambil positifnya aja deh).
Waktu mau acara kumpul Indonesia, tadinya mau ngeprint sesuatu, eh printer ngadat. Minggu lalu saya bawa ke service, dan karena sudah tidak ada garansi, mereka mengenakan biaya yang cukup untuk beli printer baru. Nah kalau masalah begini, akhirnya kami memilih untuk membeli printer baru saja, sekalian supaya dapat garansi lagi. Printer tersebut sudah 2 kali masuk bengkel sebelumnya, tapi waktu itu masih dalam garansi jadi ya cuma repot untuk membawa dan mengambilnya saja, dan untungnya kejadiannya tidak ketika sedang ada kebutuhan mendesak. Masalah printer ini agak dilematis, karena katanya printer terlalu banyak dipakai ya cepat rusak, tapi kalau gak dipakai tiap hari tintanya bisa beku dan menumpuk di headnya dan mengakibatkan kerusakan juga. Tapi kalau gak butuh, masa kita buang-buang kertas buat ngeprint?.
Nah masih berlanjut soal perbaikan, salah satu tuts piano elektronik kami juga suaranya kencang sendiri. karena sudah lewat masa garansi, kami juga harus membayar biaya perbaikan. Untungnya perbaikannya hanya dibersihkan saja bagian dalamnya dan tidak ada bagian yang harus diganti, biaya pembersihannya juga tidak seberapa dibanding harga piano hehehe. Perbaikan piano ini juga dilakukan setelah menunda sebulan lebih.
Masalah terkunci di kamar kemarin juga salah satu contoh musim kerusakan dan butuh perbaikan. Setelah terkunci itu, kami perlu mengeluarkan semua latch dari pegangan pintu putar yang ada di rumah, dan menambah magnet untuk membuat pintu bisa ditutup. Kursi kerja Joe yang rodanya patah juga salah satu hal yang akhirnya harus beli baru. Untungnya tapi kursi yang lama ternyata bisa diperbaiki oleh tetangga kami dan dengan biaya yang tidak seberapa kami jadi tetap bisa mempergunakan kursi itu.
Beberapa waktu lalu saya juga harus mengklaim garansi harddisk. Ada beberapa harddisk Joe yang rusaknya bergantian, untuk klaim garansi harddisk ini biasaya butuh waktu, jadi kadang-kadang ya harus punya harddisk untuk membackup data sementara harddisknya diklaim. Kalau ada benda yang butuh perhatian ekstra, rasanya jadi menambah kerepotan karena harus anter ke tempat perbaikan, tapi itupun ya harus dilakukan daripada selalu harus beli baru lagi.
Sekarang ini harusnya saya juga memanggil tukang bersihkan AC, sudah setahun lebih AC tidak dibersihkan dan mesinnya terdengar mulai bekerja keras. Tapi saya masih menunggu dulu, karena rasanya lelah berhadapan dengan perbaikan demi perbaikan. Semoga gak ada hal serius juga dengan AC hehehe.
Kadang-kadang sebenarnya wajar saja mengeluarkan biaya untuk perbaikan dibanding beli baru, tapi ya kalau semua terjadi dalam waktu berdekatan rasanya jadi lebih berasa berat. Mungkin ini kenapa orang tua saya selalu mengingatkan kalau ada rejeki ekstra jangan langsung dihabiskan, karena kita tidak tau ada masa di mana kita juga punya pengeluaran ekstra.
Ada gak sih cara menghindari perbaikan ini? ya sebenarnya sama saja dengan kita manusia, semua ada umurnya. Badan kita saja kalau gak cukup istirahat bisa sakit dan butuh istirahat. Semua mesin, atau benda yang dipakai itu ada masanya perlu dibersihkan atau diperbaiki. Kalau tidak bisa diperbaiki ya butuh diganti seperti baju yang kita pakai kalau terlalu sering di cuci juga akan cepat robek dan perlu beli baru. Akhirnya yang bisa dilakukan adalah memperpanjang masa pemakaian dengan memperhatikan cara perawatannya.
Kalau sudah waktunya untuk diganti, ya mau gak mau harus dganti. Setidaknya kalaupun ada biaya yang harus keluar, kami akan mencoba merata-ratakan dengan jumlah hari pemakaian dan menganggap itulah biaya perhari nya. Biaya-biaya seperti ini ada yang jenisnya mendesak harus dilakukan segera (urusan mobil ini contoh urusan yang harus dilakukan segera, kalau ga ada kenderaan jadi ga bisa kemana-mana dengan mudah), dan ada juga yang bisa ditunda (urusan bersihkan AC masih bisa ditunda asal jangan terlalu lama). Menunda perawatan bisa dilakukan asal jangan terlalu lama, kalau tidak dirawat, bisa-bisa biaya yang dikeluarkan akan lebih banyak lagi karena misalnya harus ganti beli baru. Untuk ini, kita harus punya yang namanya dana cadangan perbaikan.
Pelajaran dari musim perbaikan kali ini adalah:
- rawatlah barang sesuai petunjuk pemakaian
- selalu beli barang yang bergaransi (kalau memang ada pilihan garansi), dan perhatikan kondisinya menjelang masa garansi berakhir
- pengecekan rutin diperlukan untuk mencegah terjadinya kerusakan lebih parah di saat kita sedang membutuhkan
- selalu punya dana untuk perbaikan, terutama untuk hal-hal yang butuh perbaikan mendesak
- selain benda-benda, perhatikan juga untuk cek rutin kesehatan, karena kesehatan kita pun butuh perhatian lebih daripada benda-benda itu
- tetap bersyukur dan mencari hal positif dari setiap kerusakan yang terjadi.