Memperbaharui SIM Thailand di Chiang Mai 2024

Beberapa waktu lalu saya memperhatikan kalau SIM Thailand saya sudah akan expired di tahun 2024, waktunya untuk memperbaharui SIM lagi. SIM di Thailand untuk orang asing pertama kali berlaku selama 2 tahun, lalu setelah itu harus diperbaharui setiap 5 tahun.

Cerita memperbaharui SIM tahun 2024 ini perlu dituliskan lagi, karena kemungkinan akan dibutuhkan lagi tahun depan. Pengalaman hari ini agak bikin menepuk jidat sendiri tapi juga lucu. Jadi, 5 tahun sebelumnya saya dan Joe bikin SIM bareng, maka kali ini kami pikir juga SIM Joe expired di tahun 2024 ini. Jadi dengan yakin kami berangkat bareng buat memperbaharui SIM ke kantor Transportasi di Chiang Mai. Bagian lucunya di mana, nanti saya ceritakan.

Lanjutkan membaca “Memperbaharui SIM Thailand di Chiang Mai 2024”

Paskah 2024 dan Mencari Telur Paskah di Gereja

Tahun 2023 ada kegiatan pra paskah di gereja yang merupakan Easter Family Experience, sayangnya kegiatan itu tidak ada lagi tahun ini. Sebagai gantinya, tahun ini untuk pertama kali diadakan kegiatan mencari telur paskah untuk anak-anak kecil yang dibatasi sampai dengan kelas 5 SD. Otomatis yang bisa ikut hanya Joshua.

Seperti biasa di Minggu Paskah, ada ibadah subuh di gereja kami yang bergabung dengan gereja Thai. Tadinya kami sudah berencana untuk menghadiri kebaktian pukul 6 pagi, karena kami pikir kegiatan mencari telur paskahnya diadakan di pagi hari.

Ketika kami tahu kalau acaranya hanya di sore hari setelah ibadah sore, kami memutuskan untuk ibadah sore saja. Alasan lain tidak jadi pergi di pagi hari walau sudah bangun awal, karena polusi udara yang masih cukup tinggi.

Lanjutkan membaca “Paskah 2024 dan Mencari Telur Paskah di Gereja”

Musim Panas dan Polusi di Chiang Mai, Maret 2024

Musim panas tahun 2024 di Chiang Mai sudah terasa sejak akhir bulan Februari. Bukan hanya udara yang makin panas, polusi juga mulai terasa. Sebenarnya, dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, polusi udara di musim dingin di Chiang Mai tidak terlalu terasa. Malahan di awal tahun saya sering baca tentang kondisi udara di Bangkok yang sampai menyarankan pekerja kantoran di Bangkok untuk bekerja dari rumah.

Saya pikir, atau mungkin saya tadinya berharap, siklus polusi di utara Thailand yang selalu ada di awal tahun sampai bulan April atau Mei sudah berakhir. Dengan datangnya musim panas, beberapa titik hutan terjadi kebakaran dan kemarin 15 Maret 2024, Chiang Mai mendapatkan rekor kota paling berpolusi di dunia.

Lanjutkan membaca “Musim Panas dan Polusi di Chiang Mai, Maret 2024”