Happy New Year 2013

567115_10151427853683488_1255512954_o

Tahun baru, posting baru. Ini foto saya dengan Jonathan di depan gereja CMCC. Papa Jonathan yang jepret fotonya jadi ga ada dalam foto.

Sudah beberapa tahun ini Tahun baru dilalui di Chiang Mai. Pergantian tahun kali ini Jonathan lagi-lagi terbangun oleh dentuman kembang api di hotel sebelah. Tahun ini Jonathan mulai mengenal rasa takut melihat cahaya yang terlalu silau dan dentuman yang keras, semoga tahun mendatang Jonathan sudah tidak terlalu takut lagi dengan bunyi kembang api. Untungnya Jonathan bisa tidur lagi setelah menelpon Oppung mengucapkan Merry Christmas and Happy New Year.

Ada pengalaman ‘aneh’ ketika menelpon menggunakan skype (skype ke telephone biasa bukan skype ke skype). Pertama kali tersambung, lalu diangkat oleh suara yang saya pikir suara mama saya. Memang koneksinya saat itu kurang baik, jadi sempat beberapa kali cuma saling berkata Halo halo halo halo. Lalu… setelah koneksi terasa membaik saya mulai menyadari kalau orang di seberang berbahasa yang saya tidak mengerti!. Well… sepintas mirip bahasa Indonesia, tapi saya tidak mengerti sepatah katapun. Akhirnya telpon saya tutup lalu saya telpon ulang. Kali ke dua saya berhasil menelpon ke mama saya. Yang saya heran, apa iya skype bisa salah sambung begitu? karena nomor yang saya gunakan sama persis pertama dan kedua. Dipikir-pikir kasian juga orang yang menerima telpon salah sambung dari saya itu, karena ketika mengangkat telpon kedengaran suaranya seperti suara baru bangun tidur. Semoga ga sering-sering deh kejadian salah sambung begitu, entah kenapa setelahnya ada perasaan agak horror hehehe.

Pengalaman unik mengawali tahun 2013, tapi tidak mengurangi semangat buat mengisi hari-hari di tahun ini untuk lebih produktif dan ga pake janji janji yang tidak bisa ditepati Smile.

Happy New Year 2013 all!

Selamat Natal 2012

IMG_00000142

Natal tahun ini kami rayakan di Chiang mai. Dan seperti tahun lalu kami ga mengikuti kebaktian malam Natal. Di sini kebaktian malam Natal itu mulainya jam 11 malam. Awalnya kami berencana untuk mengikuti kebaktian malam Natal, mengingat tahun ini kami tidak bisa hadir di Christmas Pageant seperti tahun sebelumnya, tapi kami batal pergi karena papa Jonathan masih capek sepulang dari Jerman. Kebaktian Natal jam 10 pagi kami bisa datang, karena kami sudah cukup tidur malamnya.

Kebaktian Natal hari ini sangat singkat, tapi tidak mengurangi semangat Natal itu sendiri. Pesan Natal kali ini adalah: What you really want for Christmas? Hmm… kalau saya sendiri sih merasa semua yang saya perlu selalu Tuhan sudah cukupkan. Banyak sih keinginan-keinginan yang tidak terpenuhi di tahun ini, tapi banyak juga hal-hal di luar dugaan yang merupakan kado Natal buat saya dan buat keluarga kami. Keluarga kecil kami bisa bernyanyi, berdoa dan bersama-sama juga sudah merupakan kebahagiaan di hari Natal. Bisa merayakan Natal dengan teman di perantauan juga merupakan kebahagian ekstra buat kami. Makanya tadi sepulang gereja kami berkunjung ke rumah Timmy sahabat pertama Jonathan di Chiang mai, dan juga dengan khruu Ang, guru bahasa Thai kami yang sekarang jadi teman keluarga setelah mama papa ga belajar bahasa Thai lagi.

Tahun ini awalnya kami berniat membeli pohon Natal kecil untuk dipasang di rumah, pertimbangannya Jonathan sudah mulai mengerti dengan tradisi dan hiasan Natal. Tetapi karena sibuk mengurus ini itu, kami tidak jadi sempat membeli pohon Natal. Walau demikian tidak mengurangi makna natal, semoga tahun depan bisa terlaksana keinginan beli pohon Natalnya. Terpikir juga untuk pulang atau mengundang orangtua untuk natalan di sini, tapi situasi tidak memungkinkan juga. Semoga tahun depan ada kesempatan untuk merayakan natal dengan keluarga besar, entah itu di sini ataupun di Indonesia.

Salah satu hadiah Natal terbesar yang saya rasakan di akhir tahun ini adalah: saya bisa bekerja dari rumah tanpa meninggalkan Jonathan. Pekerjaan ini sebenarnya bukan pekerjaan yang baru buat keluarga kami, tapi baru sekarang kami terpikir untuk lebih serius menjalankannya. Sejak Jonathan mulai suka bermain dengan tablet, kami terpikir untuk membuatkan materi permainan sendiri. Papa Jonathan pun merintis pembuatan aplikasinya di sela-sela waktu luangnya. Menjelang Jonathan 2 tahun, saya sudah mulai bisa membantu mengerjakan aplikasi untuk playbook dan BB10. Sejauh ini penjualan aplikasi kami belum luar biasa (karena pengguna playbook tidak sebanyak pengguna ipad dan BB10 sendiri baru akan launch januari 2013), tapi rasanya senang bisa mulai punya penghasilan tambahan. Harapannya aplikasi yang dibuat bertambah terus dan penjualannya juga meningkat seiring waktu. Aplikasi yang pernah dibuat sebelum Jonathan 2 tahun bisa dilihat di posting ini.

Wat Ket-20121224-01982Sepertinya Tuhan membukakan jalan buat kami, ketika kami sedang giat-giatnya membuat aplikasi untuk playbook, RIM memotivasi developer playbook untuk membuat aplikasi untuk BB10 dengan hadiah 100 USD per apps. Target awal kami menyelesaikan 10 aplikasi untuk playbook sampai akhir tahun 2012, dan ternyata kami bisa membuat lebih dari yang ditargetkan untuk playbook dan BB10 (berkat motivasi  hadiah dari RIM hahaha). Dan di luar dugaan, kami ternyata juga dapat hadiah ekstra berupa playbook dan device BB10 alpha (device ini merupakan cikal bakal generasi berikutnya dari BB yang ada sekarang). Hadiah dari RIM sudah sampai tanggal 24 Desember kemarin, secara tidak langsung jadi hadiah Natal buat kami. Ini contoh hadiah Natal yang tidak diduga. Senang rasanya karena baru mulai bekerja 2 bulan, tapi sudah dapat bonus akhir tahun hahahaha.

Salah satu aplikasi yang kami buat tentu saja aplikasi Christmas Game. Berikut ini screen shoot nya:

Anyway, sementara ini aplikasi ini belum ada versi gratisnya. Semoga sebelum akhir tahun sempat merilis versi litenya.

Seperti saya bilang sebelumnya, Tuhan tahu apa yang kami perlu, dan dia selalu mencukupkan kebutuhan kami. Kalau Tuhan berkenan semoga kami bisa banyak merilisi aplikasi gratis selain aplikasi berbayar dan juga bukan hanya di playbook dan BB10 tapi juga bisa untuk di tablet lainnya.

Sekali lagi selamat Natal buat kita semua, dan selamat menyambut tahun yang baru 2013.

Horizon Village and Resort

Ini merupakan taman yang sering kami kunjungi. Lokasi tempat ini di Google map

http://goo.gl/maps/u0v7I


View Horizon Village & Resort in a larger map

Apa aja sih isi taman ini?

Karena tempatnya agak besar, ada kendaraan untuk keliling

Tapi kami biasanya menyewa sepeda:

Ada tempat makan (prasmanan di hari sabtu/minggu dan hari libur):

Ada burung Unta

Ada Unta:

Ada Rusa, bisa diberi makan. Unta dan burung unta juga bisa diberi makan oleh pengunjung.

Tempat bermain anak

Air terjun mini

Ada danau kecil, bisa nyewa perahu dan memberi makan ikan

Game Puzzle Mesin Konstruksi

Jonathan suka sekali bermain puzzle di iPad dan Android. iPad ukurannya besar, dan  tablet Android yang kami miliki (Asus Transformer) juga sama besarnya. Biasanya kami membawa-bawa Playbook ke mana-mana untuk hiburan Jonathan, tapi mainan puzzle anak-anak kurang banyak di Playbook. Jadi saya memutuskan untuk membuatkan game puzzle untuk Jonathan sekaligus aplikasinya dijual.

Tema yang dipilih untuk puzzle pertama ini adalah mesin konstruksi (construction machines). Salah satu alasannya karena Jonathan suka dengan mobil-mobil mainan konstruksinya yang berwarna kuning.

Game ini sudah dirilis di Blackberry Appworld. Mungkin di masa depan akan dirilis di Ipad dan Android. Versi lite (5 Puzzle) bisa di dapat di sini dan versi fullnya (20 Puzzle) bisa dibeli di sini.

Untuk Anda yang memakai desktop dengan browser yang mendukung Flash, Anda bisa melihat demonya (versi lite di): http://yohan.es/demo/construction-puzzle/ Harap sedikit sabar, karena file SWF utamanya 3 mb.

Sebelum membahas mengenai detail implementasinya, saya berikan dulu gambaran mengenai aplikasinya. Berikut ini halaman awalnya. Di sini pengguna bisa langsung menunjuk gambar puzzle yang ingin diselesaikan.

IMG_00000130

Puzzlenya beberapa jenis. Misalnya yang standar seperti puzzle biasa seperti ini:

IMG_00000145

Sebagian sedikit lebih sulit karena tidak menampilkan garis:

IMG_00000148

 

Sebagian hanya melengkapi bagian kendaraan saja:

IMG_00000112

 

Dan sebagian melengkapi bentuk dalam sebuah scene:

IMG_00000136

Gambar-gambar puzzle ini dibeli dari VectorStock. Harga sebuah vektor di VectorStock bervariasi. Untuk standard license, sebagian besar biayanya 1 USD per file (satu file bisa cuma satu gambar, bisa juga banyak gambar), dan tidak boleh digunakan di aplikasi yang dijual (aplikasi gratis boleh, website boleh). Untuk expanded license yang mengijinkan penggunaan gambar untuk produk komersial, harganya mulai dari 25 USD per file.

Saya membeli dua file expanded license untuk aplikasi ini. Biaya VectorStock ini sangat murah dibandingkan situs lain dan hal ini membuat sebagian designer/artist kesal karena VectorStock ini membuat mereka sulit bersaing dengan situs lain. Sebagai developer, saya merasa harga ini cukup fair. File yang rumit dihargai lebih mahal di VectorStock.

Untuk masalah kode program, saya menggunakan haxenme yang baru saya pelajari baru-baru ini. Haxe memungkinkan pembuatan program cross platform dari satu source code. Game ini sebenarnya jalan di Android dan iPad (juga di browser), tapi masih butuh sedikit polesan supaya sesuai dengan ukuran layar Android  dan iPad.

Secara algoritma, game puzzle yang dibuat ini sangat sederhana, yang memakan waktu adalah membuat konten puzzlenya. Puzzle dirancang menggunakan inkscape oleh saya dan Risna. Untuk memudahkan pemotongan gambar, saya menulis program dalam Python yang akan melakukan pemotongan gambar secara otomatis (berdasarkan properti objek di inkscape). Dengan tools yang sudah saya rancang, rencananya kami akan merilis lagi beberapa aplikasi puzzle dengan tema yang berbeda-beda.

Jonathan menjadi tester utama kami. Dia sudah sangat lancar memainkan berbagai jenis puzzle di tablet lain dan semua puzzle ini bisa dimainkan oleh Jonathan. Jonathan juga menemukan beberapa bug kecil yang sudah saya perbaiki. Namanya saya cantumkan di bagian about sebagai tester Smile

register

Semoga puzzle-puzzle berikutnya bisa segera menyusul.

Bongkar pasang

Posting ini sekedar sebagai pengingat saja, mengenai hal-hal yang berhubungan dengan hardware yang saya lakukan akhir-akhir ini.

Mulai dari yang sederhana, mengganti batere Chronos ez430 yang voltasenya sudah dibawah 3 Volt (setelah di bawah 3 volt, jamnya tidak stabil, terkadang akan reset).

Sudah lama membeli modul bluetooth serial port ini, tapi belum pernah ditest. Beberapa hari yang lalu punya niat dan waktu untuk mengetesnya:

Testingnya menggunakan Bus Pirate



Menambahkan serial port ke DNS-320

Lanjutkan membaca “Bongkar pasang”

Konyolnya para fanboy

Kalo menurut wikipedia, fanboy/girl:

Fanboy is a term used to describe a male who is highly devoted and biased in opinion towards a single subject or hobby within a given field. Fanboy-ism is often prevalent in a field of products, brands or universe of characters where very few competitors (or enemies in fiction, such as comics) exist.

Saat ini saya batasi saja pada fanboy di bidang IT, atau singkatnya orang yang cinta mati merk atau perusahaan tertentu. Apa yang dilakukan perusahaan tersebut dibela mati-matian, meskipun jelas-jelas salah. Mungkin saat ini yang paling banyak ditemui: Fanboy Apple, fanboy iOS, fanboy Android. Yang lain juga ada, tapi (saat ini) nggak sebanyak itu.

Beberapa yang “lucu” (konyol) yang saya temui akhir-akhir ini misalnya, saya membaca komplain seseorang tentang Apple: iOS sekarang sering error dalam hal penggunaan space oleh “other”. Beberapa orang “marah” dan “membego-begoin” penulis blog itu: kan tinggal restore aja. Di sini terlihat bahwa fanboy ini mereka tidak mengakui bahwa itu masalah serius, mereka juga tidak menyadari jika kapasitas devicenya besar, bisa butuh waktu beberapa jam untuk me-restore datanya. Sebagian lagi menyarankan: datang aja ke Genius Bar di apple store. Orang itupun ke sana, dan hasilnya: tetap sama saja. Dan akhirnya dia harus memecahkan persoalannya sendiri dengan software pihak ketiga. Dan anehnya lagi, tidak ada orang yang berkomentar di situ (atau di diskusi hackernews) yang menyarankan penggunaan software phonedisk/iexplorer untuk memperbaiki masalahnya.

Atau kelucuan lain adalah pembela Apple, yang mati-matian membela keputusan Apple menggunakan peta baru di iOS. Sampai-sampai bilang: Google Maps juga ada salahnya. Lucunya, sampai mengambil contoh yang mengada-ada bahwa Google menyarankan Anda untuk berjalan di atas air. Padahal Google menyarankan beberapa route untuk berjalan, dan yang paling cepat adalah berjalan plus mengambil jalur ferry (tapi opsi: berjalan saja juga, kalau mau 33 jam). Kelemahan yang relatif kecil ini tidak bisa dibandingkan dengan Apple yang mencantumkan tanda “Rumah Sakit” di toko dealer Ford dan di Dollar Store. Andaikan Anda dalam keadaan setengah darurat (misal kecelakaan kecil memakai alat berat, yang tidak perlu sampai memanggil ambulans), Anda menanyakan peta rumah sakit terdekat di peta Apple, lalu ketemunya dealer mobil, apakah Anda tidak kesal? Untuk darurat yang lebih penting, dan Anda sedang di dalam kota, sebaiknya Anda menelpon nomor darurat dan menunggu ambulance.

Pasti peta Apple akan membaik, tapi pertanyaan pentingnya adalah: apakah Anda mau dijadikan kelinci percobaan dan membela mati-matian? Lebih baik ikut mengkritik supaya Apple mendengar keluhan penggunaanya dan cepat memperbaikinya.

Dua contoh tersebut kebetulan saja Apple, sebenarnya banyak juga “kelucuan-kelucuan” lain dari fans Android, tapi karena kebetulan saja sekarang ini Apple baru merilis iOS6 dan iPhone 5, maka dua contoh itu yang baru saya temui. Beberapa kekonyolan kedua belah pihak adalah merasa satu fitur tidak ada di device yang lain, atau merasa yang satu meniru yang lain, karena mereka tidak mengenal device yang lain. Misalnya dulu ada yang memuji “wah cerdas nih apple, kalau mengetik password, karakternya muncul sebentar, terus berubah jadi bulet hitam, jadi bisa kelihatan masukin passwordnya bener apa nggak, nggak seperti device lain yang cuma munculin bintang-bintang”, mereka tidak tahu bahwa fitur itu sudah ada di Nokia sejak beberapa tahun sebelumnya.

Saya sendiri dulu hampir “ngefans banget produk Apple”. Sejak tahun 2005 saya sudah memakai iBook, dan setelah itu beralih ke MacBook. iPod juga punya. Bahkan seluruh workstation di kantor saya sekarang memakai produk Apple karena saya yang menyarankan. Pertama kali memakai produk Apple, komentar saya adalah: produknya indah, layanannya juga bagus sekali (beberapa kali ada masalah, langsung diganti), sistem operasinya berbasis UNIX, tapi tidak perlu diutak-atik seperti memakai Linux. Oh iya bahkan tahun 1994-an, sebelum orang mulai ngefans Apple, saya juga memakai Apple ][/e yang sudah kuno sekali.

Tapi lama-lama saya juga menemukan banyak kelemahan memakai berbagai produk Apple. Ribuan foto yang sempat saya masukkan ke iPhoto, ternyata membuat iPhoto menjadi lambat dan bahkan terkadang error. Membuat slide yang sederhana dan indah mudah dilakukan dengan keynote, tapi jika harus dishare ke orang lain, export ke ppt tidak selalu lancar. Banyak package command line tidak berjalan dengan baik, terutama setiap kali ada update OS (banyak package MacPorts yang tidak jalan, harus menunggu patch). Aplikasi Numbers bagus untuk membuat sheet sederhana, tapi banyak fitur (misalnya pivot) sampai sekarang masih belum ada. Kompilasi program juga lebih lambat di bandingkan Linux. Secara teknis, filesystem Mac secara umum ketinggalan jaman dibanding filesystem yang dimiliki Linux, hasilnya: manipulasi file dalam jumlah banyak akan terasa lambat. Dan masih banyak lagi keluhan besar dan kecil lainnya.

Hardware yang tidak bisa “dioprek” juga membuat saya semakin malas menggunakan produk Apple. Saya sudah pernah mengganti sendiri harddisk Macbook Pro, harddisk iMac (seri tahun 2007) juga sudah pernah saya ganti. Dua-duanya tidak mudah, untuk MacBook pro perlu membuka 27 baut. Mengganti batere iPod Nano juga pernah saya lakukan .Tapi produk-produk Apple terbaru semuanya tidak bisa diganti/diperbaiki sendiri.

Pernah juga saya memakai hp Android. Cukup suka dan sangat customizable, tapi itu kadang yang membuat saya menghabiskan waktu terlalu banyak mengoprek HP. Sebagai orang yang lebih sering di kantor dan di rumah, saya sadari bahwa saya tidak terlalu butuh membawa smartphone yang terlalu pintar. Sekarang saya hanya memakai BlackBerry, itupun jarang saya sentuh (chat BBM menggunakan tinycontroller di desktop), jadi sekarang saya tidak memakai Android ataupun iPhone.

Meski dengan keluhan mengenai Apple, sampai sekarang, saya masih tetap memakai iMac di kantor. Saya tetap membelikan iPad 3 untuk anak saya, dan mungkin akan segera membeli iPod Touch terbaru. Tapi saya masih menghindari membeli macbook baru, dan iphone. Tapi saya juga tetap memakai Windows dan Linux di rumah, memakai tablet Blackberry PlayBook, dan tetap memakai tablet Android. Menurut saya nggak ada gunanya ngefans buta produk tertentu. Produk akan berlalu dengan cepat, bahkan perusahaan yang besar juga bisa berlalu dalam waktu belasan atau puluhan tahun. Apa yang cocok untuk saat ini, ya pakailah produk itu (misalnya: saat ini lebih banyak aplikasi edukasi di iPad dibanding Android).

Bagi anak saya: iPad atau Android sama saja, yang penting ada permainannya