Sejak beberapa minggu lalu Joshua minta dibelikan Nintendo Labo. Ini merupakan mainan untuk Nintendo Switch, bentuknya berupa kertas karton, stiker, dan karet yang bisa dibentuk menjadi sesuatu. Secara spesifik, Joshua minta kit pertama: Variety Kit. Karena bulan lalu sudah dibelikan Mario Kart Live, maka permintaan ini tidak langsung saya kabulkan
Seperti sudah diceritakan Risna, bahwa kami ada keperluan ke Bangkok, dan sebagai anak kecil, Joshua merasa bosan dan capek. Jadi di hari terakhir saya beri tahu bahwa saya akan belikan Nintendo Labo ini untuknya.
Saya sendiri sebenarnya sangat tertarik membeli Nintendo Labo dari ketika diluncurkan 3 tahun yang lalu, tapi saya sadar bahwa Jonathan kurang tertarik menyusun seperti ini, dan Joshua masih terlalu kecil.
Lanjutkan membaca “Nintendo Labo”