Kdrama: Melt Me Softly, Extraordinary-You, When the Camellia Blooms dan Vagabond

Biasanya, saya hanya menonton drama Korea yang sudah selesai ditayangkan. Menonton drama yang masih tayang itu butuh kesabaran untuk menunggu lanjutannya seminggu kemudian. Tapi kalau nonton yang sudah selesai, dengan alasan penasaran, akhirnya jadi tidur larut keterusan nonton episode berikutnya (ini buat yang sering nonton film serial pasti tau lah rasanya).

Belakangan, saya akhirnya memilih untuk menonton serial yang masih ditayangkan. Drama korea biasanya tayang 2 episode setiap minggunya, dan karena rata-rata jumlah episode 16 – 20, paling lama 10 minggu juga sudah selesai mengikuti dramanya.

Awalnya saya hanya mengikuti Vagabond. Tapi liat di Netflix ada When the Camellia Blooms juga. Karena Vagabond itu tayangnya Sabtu – Minggu, sedangkan Camellia tayang Rabu – Kamis, saya pikir bisa juga nih ngikutin 2 drama sekaligus. Genre Vagabond dan Camellia ini berbeda sekali, jadi anggaplah untuk penyeimbang. Vagabond lebih ke aksi berantam, tembak-tembak, kekerasan dan lebih mirip dengan serial western. Kalau Camelia genrenya drama kehidupan dan ada sedikit cerita romantis dan unsur komedinya. Jadi lebih ringan dan saya pikir akan banyak klise-klise ala drama Korea.

Setelah mengikuti beberapa episode dari 2 serial tersebut, eh ternyata teman saya merekomendasikan Extraordinary You. Drama ini konsepnya menarik buat saya, karena walau menceritakan kehidupan anak SMA, tapi diceritakan kalau tokoh-tokohnya sebenarnya hidup dalam dunia komik dan mereka mendapatkan kesadaran kalau mereka hidup di dunia komik. Ada bagian di mana mereka ga punya kontrol terhadap apa yang dikatakan dan dilakukan dan harus mengikuti apa yang dituliskan penulis, tapi di luar “stage”, mereka bebas untuk berkata dan berpikir hal lainnya. Tidak semua tokoh dalam film ini memperoleh kesadaran. Buat yang sadar mereka tinggal di dunia komik, mereka akan tetap ingat apa yang terjadi di luar stage, tapi untuk yang tidak punya kesadaran, mereka tidak punya ingatan apapun yang terjadi di luar stage.

Nah, setelah mengikuti 3 serial on going, ternyata masih ada waktu lagi buat ngikutin serial Melt Me Softly. Sinopsis Melt Me Softly tentang orang yang di bekukan lalu cair 20 tahun kemudian membuat saya tertarik. Ide ceritanya berbeda dengan ide cerita kdrama pada umumya.

Nah, kebetulan 4 serial yang saya ikuti itu berakhir pada masa yang bersamaan. Dari 4 drama tersebut, hanya Camellia yang benar-benar menarik untuk dilihat dari awal sampai akhir. Sedangkan Vagabond yang awalnya paling menarik, berakhir paling jelek. Melt Me Softly walau idenya bagus, tapi eksekusinya jelek dan konsisten jelek dari awal sampe akhir. Extraordinary You, di awal cukup menarik, agak tengah ada bagian membosankan, endingnya juga agak terlalu biasa dan too good to be true. Tapi ya namanya drama, masih bisa diterimalah daripada ending Vagabond ataupun Melt Me Softly.

Tadinya kepikiran untuk mereview drama-drama ini satu persatu, tapi sepertinya informasinya sudah cukup untuk memberi gambaran apakah drama tersebut cukup menarik untuk ditonton atau tidak (padahal alasan utama udah malas nulisnya hahaha). Setelah menonton 4 drama on-going, walau ada yang endingnya mengecewakan, tapi sepertinya menonton serial on-going lebih baik buat saya. Dari dulu juga mengikuti TV series biasanya 1 episode per minggu.

Mungkin kalau rajin kapan-kapan nulis review drama-drama lainnya hehehe. Sekarang waktunya mengurangi tontonan kdrama karena karena mau kembali dengan hobi lama seputar benang (merajut) dan kain (menjahit). Lagipula bulan Desember ini ada banyak acara yang menarik untuk dikunjungi di Chiang Mai, jadi lebih baik kita jalan-jalan daripada nonton melulu hehehe.

Chiang Mai Maker Party 2019

Acara maker party ini pertama kali kami kunjungi di tahun 2017. Ceritanya ada sedikit dalam posting di sini. Tahun lalu kami mengunjungi juga tapi tidak kami tuliskan, dan tahun ini untuk ke-3 kalinya kami mengunjungi acara maker party. Biasanya selalu ada yang menarik untuk anak-anak walaupun sebenarnya acaranya bukan acara anak-anak.

Hadiah buat pemenang balapan mobil AI Racing

Apa sih maker party itu? Ini acara untuk menampilkan hasil karya para pencipta (maker). Biasanya sih kebanyakan berhubungan dengan IoT, tapi tahun lalu ada juga yang berhubungan dengan seni, bahkan saya ingat ada yang berkaitan dengan benang dan kain juga.

sumber: https://www.facebook.com/events/618117872049524/

Tahun ini topiknya AI for makers. Acara puncaknya ada balap mobil-mobilan yang mana masing-masing mobil-mobilan ini diprogram dengan AI (niru self driving cars). Begitu sampai di tempat acara, Joshua dan Jonathan langsung lihat ada mobil-mobilan remote control dan gak mau pindah dari sana sampe lama. Padahal, mobil-mobilan yang mereka mainkan itu bukan termasuk mobil-mobilan yang akan diperlombakan buat balapan, hehehe.

Lanjutkan membaca “Chiang Mai Maker Party 2019”

Aneka bug bypass OTP (One Time Password)

Berbagai website memiliki fitur two factor authentication (2FA) dalam bentuk OTP (One Time Password) alias password sekali pakai yang biasanya dikirim via SMS atau email. Sering kali ini tidak diimplementasikan dengan sempurna dan bisa dibypass. Tulisan ini tidak membahas metode baru, hanya sekedar koleksi beberapa OTP bypass yang sering saya temukan. Tujuan tulisan ini:

  • Untuk pentester supaya jadi checklist ketika mengecek OTP
  • Untuk programmer supaya jadi checklist ketika mengimplementasikan OTP

Tulisan ini juga untuk memberi pencerahan, supaya user sadar bahwa meskipun sebuah website memiliki OTP tidak berarti 100% aman. OTP biasanya diminta ketika login kali pertama, dan kadang hanya diminta ketika akan melakukan transaksi (contoh: ketika akan transfer uang). Kadang bypass OTP bisa dilakukan di login saja, transaksi saja, atau keduanya.

Lanjutkan membaca “Aneka bug bypass OTP (One Time Password)”

Honey Dispenser

Ini bukan iklan, tapi cuma mau cerita aja. Pernah gak di Facebook lihat video tentang benda-benda unik untuk keperluan sehari-hari atau di dapur. Saya sering melihatnya, dan kadang-kadang suka jadi pengen beli tapi ya ga selalu juga dibeli. Kagum dengan orang yang merancang sebuah benda untuk mempermudah mengupas buah misalnya. Nah honey dispenser ini juga masuk kategori seperti benda-benda unik tapi berguna itu, bedanya saya bukan tau dari video-video itu, melainkan dari salah seorang teman saya.

Ceritanya selama ini saya suka males minum madu karena setiap kali menuang ke sendok pasti deh belepotan atau lengket di tangan waktu menyentuh tutup madunya. Jadinya sering terasa malas memakai madu walaupun itu wadahnya yang model bisa tinggal pencet. Masalahnya setiap pegang tutupnya, pasti deh akan ada yang terasa lengket di tangan. Pernah beli madu sampai lama banget gak diminum juga, pernah juga membeli aneka jenis madu dengan kemasan yang sepertinya mudah dituang (tapi ternyata tetap terasa lengket setiap kali). Akhirnya lebih sering malas beli madu.

pake tempat madu, ga ada yang lengket di tangan

Beberapa waktu lalu, seorang teman memberi tahu soal honey dispenser ini. Awalnya saya pikir: ah bakal sama saja, tiap pakai madu bakal ada yang lengket. Saya pikir juga tempatnya terlalu kecil dan harus sering-sering diisi ulang, jadi bakal tetap repot dan sering lengket-lengket.

Ternyata setelah melihat cara kerjanya, saya berubah pikiran. Kapasitas tempat madu ini hampir 1/3 dari isi botol madu 1 literan. Isi dispenser madu ini bisa bertahan lebih dari seminggu (ya tergantung berapa banyak pemakaian madunya). Saya memakai madu sekitar 4 sendok sehari, dan baru perlu isi ulang tempat madunya 2 kali selama hampir sebulan sejak beli tempat madu ini. Dengan memakai tempat madu ini, tangan lengket kena madu itu terjadi hanya ketika mengisi tempat madunya.

cara kerja honey dispenser

Ketika mengisi madu ke tempatnya, kita pasang tutup karet di bawahnya. Untuk memakainya, tutup karet ini bisa dilepas saja. Madu tidak akan keluar karena dari sebelah dalam ada tutupan karetnya. Madu akan keluar kalau kita tekan bagian dekat tutup atas yang akan mengangkat tutup karet bagian dalam. Madu turun dari bagian bawah, dan tangan kita tidak perlu menyentuh apapun yang ada madunya. Setelah selesai, tempat madu tinggal diletakkan di gelas kecil plastik yang merupakan bagian dari honey dispensernya.

Buat kamu yang suka minum madu sesendok sehari dan tidak suka dengan efek lengket setiap memegang tutup botol madu, tempat madu seperti ini pasti akan sangat terasa berguna. Kemungkinan orang yang merancang tempat madu ini awalnya karena tidak suka dengan tangan lengket setiap kali minum madu seperti saya hehehe.

Saya beli dispenser madu ini dari Aliexpress, tapi teman saya beli dari Lazada. Saya tidak tahu apakah ada yang jual offline. Tapi lebih gampang beli online lah ya jaman sekarang ini hehehe. Harganya tidak sampai 100 rebu kalau dirupiahkan. Mahal? relatif, madu 1 liter di sini juga harganya lebih mahal dari harga honey dispensernya.

Awalnya saya berargumen: ah tinggal cuci tangan kalau lengket, malas amat sih. Tapi ternyata memang saya malas terasa lengketnya itu hahaha. Daripada beli madu lalu tidak diminum karena malas tangan lengket, lebih baik beli tempat madu begini supaya mengkonsumsi madu tanpa takut terasa lengket-lengket setiap kali (duh udah kayak iklan deh).

Katanya madu itu banyak khasiatnya dan dianjurkan minum madu 1 sendok setiap hari, tapi ya kalau saya sih seneng aja minum madu buat ganti gula untuk minum kopi ataupun dicampur ke alpukat dan susu (nyum nyum).

PocketChip, PocketGo, dan Pinebook Pro

Posting ini sekedar catatan beberapa benda yang baru saya dapatkan supaya tidak lupa di masa depan. Kebetulan semuanya berawalan huruf P. Hanya Pinebook Pro yang merupakan benda yang benar-benar baru karena hasil preorder, sedangkan yang lain sudah ada lama di pasaran.

PocketChip

PocketChip adalah komputer saku berbasis Single Board Computer CHIP (dulu pernah saya bahas tiga tahun yang lalu). Benda ini memiliki layar, keyboard dan batere, jadi bisa dibawa ke mana-mana. Keyboardnya fungsional tapi kurang nyaman untuk mengetik banyak teks.

PocketChip ini sudah tidak diproduksi lagi tapi baru saya beli baru-baru ini. Saya sudah ingin membeli waktu benda ini diproduksi, tapi masih ragu kegunaannya, tapi kemudian benda ini hanya bisa dipesan ke negara tertentu, dan setelah itu tiba-tiba perusahaan pembuatnya (NextThing Co) bubar. Setelah NextThing Co bubar, sisa benda ini jadi banyak dijual di ebay dan Aliexpress.

Lanjutkan membaca “PocketChip, PocketGo, dan Pinebook Pro”

Hobby Jahit (10 Tahun Kemudian)

Tahun 2009, di masa lagi rajin dan punya banyak waktu luang, saya membeli mesin jahit untuk melengkapi hobi merajut. Waktu itu tertarik beli merk Elvira, karena toko yang menjual mesin jahitnya menyediakan kelas belajar gratis.

berhasil mengosongkan meja buat nempatin mesin jahit

Setiap hari ada guru yang akan membantu kita mengerjakan apa yang mau kita kerjakan. Hal yang paling menarik dari membeli mesin ini adalah: mereka menyatakan akses belajar gratis ini tidak ada batasan waktu. Kita bisa belajar selama yang kita mau.

Dulu saya sudah belajar menjahit beberapa hal termasuk quilting dengan bantuan guru di kelas jahit. Selain yang ditulis, waktu itu saya sempat jahit seprai, sarung bantal, sarung galon minuman dan taplak meja. Sejak hamil dan punya anak, saya tidak meneruskan hobi menjahit, selain kehilangan semangat, alasannya tidak punya waktu hehehe.

Setelah anak-anak agak besar, saya mulai ada waktu “libur”, anak-anak dikirim ke group homeschool buat sosialisasi. Saya teringat lagi dengan mesin jahit yang sudah lama tidak disentuh (dan butuh diservis). Minggu lalu saya bawa mesin jahitnya ke toko Elvira, dan setelah selesai servis saya tanya lagi tuh apakah masih ada fasilitas belajar jahit gratis. Dan ternyata jawabannya masih ada, dan saya masih boleh belajar gratis! Cihuy deh.

Jadilah minggu ini, saya mulai belajar menjahit lagi. Emangnya ilmu yang dulu sudah hilang semua? ya sebenarnya masih ingat, tapi saya butuh motivasi dan guru hehehe. Di kelas belajarnya itu lebih ke praktik langsung daripada teori.

Jadi pertama kita akan diminta untuk menjiplak pola yang mau kita kerjakan. Lalu polanya digunting. Lalu belajar meletakkan pola di kain (termasuk arah meletakkan pola), dan menggunting kain mengikuti pola.

Oh ya, kemarin itu jonathan tidak pergi ke group homeschool dan memilih ikut saya ke kelas jahit. Saya pikir siapa tahu Jonathan ada bakat juga, tapi ternyata semangat di awal saja hehehe. Tapi bagusnya, di sana Jonathan mendapat kesempatan berkomunikasi menggunakan bahasa Thai juga (guru-gurunya umumnya bicara dalam bahasa Thai).

Beberapa kali datang ke sana, selalu ada anak perempuan usia 11 atau 10 tahun yang juga datang untuk belajar menjahit. Jadi ibunya hanya mengantar, lalu anaknya ditinggal belajar. Ibunya pergi entah kemana hehehe.

Kadang-kadang, kalau hanya dibayangkan, sepertinya menjahit itu gampang. Tapi kalau dikerjakan, ada teknik-teknik yang kita ketahui kalau kita mengerjakannya. Saya senangnya, di kelas itu gurunya tidak menuntut kita menjahit langsung sempurna. Karena memang latihan itu tidak cukup hanya sekali. Bertanya berkali-kali untuk hal yang sudah diajarkan juga boleh, sampai kita yakin bisa kerjakan sendiri.

Anak-anak yang datang belajar di sana juga banyak dibantu oleh gurunya. Saya pikir, kalau Jonathan berminat, bisa juga nih ntar dikirim ke kelas menjahit sementara emaknya belanja misalnya.

Mesin jahit yang baru diservis ternyata mirip dengan mesin jahit yang baru beli. Bunyinya halus, semangat menjahitnya juga tinggi hehe. Dan dalam minggu ini saya berhasil menyelesaikan proyek membuat baju tidur untuk Jonathan. Bagian tersulit dari menjahit baju tidur ini adalah di bagian kerah bajunya. Kapan-kapan kalau bikin lagi harus bikin video tutorialnya.

Saya suka dengan mesin jahit saya sekarang. Walaupun bukan model paling canggih, tapi sudah cukup canggih dibanding mesin jahit mama saya dulu. Mesin jahit mama saya dulu ya masih model manual yang digoyang pakai kaki, sedangkan mesin saya sudah otomatis pakai listrik. Untuk memasukkan benang ke jarum, ada alat bantunya sehingga saya tidak perlu kesulitan melihat lubang jarum. Untuk menjahit kancing dan lubang kancing, ada kaki khusus yang diberikan sebagai aksesori ketika membeli mesinnya. Kalau mau quilting atau bordir sederhana sih udah lebih dari cukup.

Saya masih ingat, mesin jahit ini kami beli dengan harga 16900 baht. Masa itu, kurs baht ke rupiah belum semahal sekarang. Tapi dengan adanya akses belajar gratis, dan ternyata masih bisa digunakan setelah 10 tahun kemudian, rasanya saya bersyukur membeli mesin merk Elvira ini. Minimal kalau ada kerusakan, saya tahu kemana untuk reparasinya.

Joshua dan Mewarnai

Kalau sudah mulai sekali malas menulis, biasanya jadi keterusan malas nulis blog. Malasnya bertambah karena ada banyak yang pingin diceritakan, tapi gak punya energi menuliskan. Nah hari ini termasuk hari agak malas menulis. Dalam rangka mengalahkan kemalasan, baiklah menuliskan hasil mewarnai Joshua.

Sejak ikut Global Art, Joshua mulai agak rajin mewarnai di rumah. Kalau dulu, dia hanya mau menulis ABC atau 123 saja. Tapi sekarang, walau kadang harus ditemenin atau disemangati, dia mulai mau menyelesaikan 1 halaman 1 hari. Objek yang diwarnai juga bukan hanya huruf atau angka saja.

Lanjutkan membaca “Joshua dan Mewarnai”