Belajar Canva (Lagi)

Kemarin saya ikutan kelas Canva lagi. Kali ini merupakan kelas Canva ke-3 yang saya ikuti dalam 1 bulan terakhir ini, dan kelas-2 di tahun 2021.

Dari 3 kali belajar, 2 kali belajar lewat Zoom dan praktek langsung, sedangkan 1 kali belajar Canva dipandu lewat WhatsApp Group yang berlangsung selama 2 hari.

Kesimpulannya, saya lebih mudah belajar yang bukan lewat Zoom. Walaupun demikian, saya bisa mendapatkan tips-tips berguna, dan tentunya bertambah guru untuk ditanya-tanya kalau saya ada pertanyaan seputar Canva.

Lanjutkan membaca “Belajar Canva (Lagi)”

Joshua, Mewarnai dan Dadu Emosi

Beberapa hari ini, salah satu kegiatan Joshua di pagi hari adalah mewarnai. Buku yang dipakai buku bergambar dari cerita Alkitab. Joshua mewarnai, saya membaca ceritanya sambil mengarahkan supaya dia mewarnai. Joshua tidak terlalu suka mewarnai, tapi sebenarnya kalau menemukan caranya, dia bisa mewarnai dengan cukup cepat dan mulai rapi.

Hari ini saya menemukan dadu emosi yang pernah dia kerjakan di kelas global art. Saya mencoba menggunakan cara baru untuk membuat dia lebih bersemangat mewarnainya.

Lanjutkan membaca “Joshua, Mewarnai dan Dadu Emosi”

Belajar Canva

Sudah pada tau Canva belum? Saya termasuk baru tahu belakangan ini dari teman-teman di KLIP dan DrakorClass.

Dari dulu saya tidak terlalu bisa urusan desain, ini salah satu alasan kenapa males main instagram walaupun udah banyak banget fitur stiker tinggal pilih tersedia di sana.

Saya pernah mencoba instal aplikasi Canva di HP beberapa bulan lalu, hasilnya ya ampun susahnya memakainya. Cuma ingin menyusun gambar jadi kolase aja mengerjakannya lama minta ampun. Lalu, saya putuskan untuk tidak melihat aplikasi itu lagi.

Lanjutkan membaca “Belajar Canva”

3 Alasan Berhenti Nonton Mr.Queen

Annyeong,

Sesekali menulis review drakor lagi di blog ini. Kalau biasanya nulis drakor yang direkomendasikan, kali ini saya mau menuliskan drakor yang bikin saya berhenti menontonnya. Saya tidak sedang mengajak berhenti nonton loh ya, tapi cuma cerita saja kenapa saya memutuskan berhenti menontonnya walaupun rating drama yang sudah 8 episode ditayangkan ini semakin tinggi setiap episodenya.

Namanya selera tontonan, beda itu biasa. Jadi kalau kamu termasuk yang suka banget sama drakor ini, mungkin tidak usah meneruskan membaca tulisan saya.

Tentang Drama Mr. Queen

poster drakor mr queen
Poster drakor Mr. Queen (Sumber: tvN)
Lanjutkan membaca “3 Alasan Berhenti Nonton Mr.Queen”

Kagum sama Teknologi Internet

Hari ini, entah kenapa tiba-tiba saya memikirkan dan membayangkan bagaimana cepatnya kiriman data internet dari satu titik ke titik lain. Membandingkan masa mama saya dulu dan masa saya sekarang, lalu memikirkan bagaimana nanti masa anak-anak besar? Pastinya masih akan ada kelanjutannya, akankah saya masih bisa menikmati kemajuan teknologi internet berikutnya?

Jaman sekarang, teknologi internet sudah sangat maju dan masih terus berkembang dengan cepat. Adakah yang pernah membayangkan berapa cepat data suara dan video dari titik yang satu dikirimkan melalui apa yang kita kenal dengan nama jaringan internet untuk sampai ke titik penerima?

Lanjutkan membaca “Kagum sama Teknologi Internet”

Kilas Balik Agustus, September dan Oktober 2020

Walaupun sekarang sudah tahun 2021, tapi karena tulisan kilas balik belum selesai, saya akan lanjutkan lagi menulis kilas balik mengenai hal-hal yang perlu diingat yang terjadi dalam 3 bulan di atas.

Pada dasarnya, tulisan sepanjang Agustus, September dan Oktober di blog ini ada banyak tentang topik seputar Korea, karena pada waktu itu saya dan teman-teman Drakor Class sedang menyelesaikan 10 topik tulisan terakhir. Tapi saya tidak akan menuliskan hal-hal itu dalam kilas balik di sini. Beberapa hal yang menjadi hal yang perlu diingat saja yang akan saya catat di sini.

Lanjutkan membaca “Kilas Balik Agustus, September dan Oktober 2020”

Bagaimana Bisa Menulis Setiap Hari?

Itu merupakan pertanyaan saya dulu setelah beberapa tahun tidak mengisi blog ini. Saya selalu kagum dengan orang yang bisa mengisi blognya setiap hari, dan isi tulisannya bukan sekedar curcol atau receh semata. Banyak yang saya lihat mengupdate blog dengan tema tertentu, atau membuat topik harian dan bisa mengikuti topiknya sesuai dengan jadwal. Sejak tahun 2018, saya mulai berlatih konsisten menulis setiap hari dan menemukan kalau saya pun ternyata bisa menulis hampir setiap hari.

Lanjutkan membaca “Bagaimana Bisa Menulis Setiap Hari?”