Jonathan dan Buku Harry Potter

Rasanya baru tahun 2018 lalu saya mulai mengenalkan chapter books ke Jonathan, dan baru tahun lalu dia mulai kenal buku Harry Potter, eh hari ini dia menyelesaikan membaca semua buku Harry Potter sampai buku ke-7 The Deathly Hallows.

Waktu dia mulai baca di awal tahun 2018 lalu, dia baca 2 buku pertama dengan cepat. Memasuki buku ke-3 dia mulai merasa ada bagian yang bikin dia takut, nah buku itu dia bacanya agak random dan dilewatkan bagian yang dia takut dan setelah itu dia berhenti. Nah setelah main game Harry Potter Wizards Unite, dia jadi suka banyak pertanyaan dan bertanya dementor itu apa, jadi kami bilang: baca lagi aja terusin bukunya, nanti itu ada di buku selanjutnya.

Minggu lalu, dia mencari lagi buku Harry Potter ke-3 dan baca tanpa melewatkan bagian dementor. Selesai buku ke-3 dia lanjut buku ke-4. Waktu belanja buku di promosi AsiaBooks tahun lalu, kami beli Harry Potter sampai buku ke-4. Selesai buku ke-4 dia minta lagi buku ke-5, akhirnya kami kasih versi kindlenya saja. Selesai baca di Kindle, dia baca buku fisik lagi. Buku ke 6 dan 7 kami masih ada karena 1 buku itu kami beli setelah di Chiang Mai dan 1 buku kami bawa dari Indonesia waktu pulang kemarin.

Sebenarnya, Jonathan bisa baca semua versi di Kindle, karena kami langganan Kindle Unlimited dan semua buku itu bisa di baca gratis dengan Kindle Unlimited, tapi Jonathan memilih buku fisik.

Lanjutkan membaca “Jonathan dan Buku Harry Potter”

Kdrama: Search WWW

Udah lama nggak nulis seputar kdrama. Sering bilang nggak mau lagi nonton kdrama yang masih belum tayang sampai habis, tapi ya akhirnya kadang-kadang nonton juga hehehe.

Gambar dari Wikipedia

Drama Search WWW ini baru saya mulai setelah 12 episode ditayangkan. Masih akan ada 2 minggu lagi sebelum dramanya selesai. Saya sendiri nontonnya baru sampai episode 8, jadi kira-kira saya nontonnya sampai titik tengah di mana biasanya semua konflik sudah diceritakan tapi penyelesaiannya yang belum.

Drama ini cukup menarik karena gak ada klise yang biasanya jadi tema dalam hampir setiap kdrama. Jadi ceritanya ini bisa dibilang gak klise karena:

  • bukan tentang cinta pertama,
  • bukan tentang cinta masa kecil,
  • bukan tentang orang kaya dan orang miskin,
  • bukan tentang orang yang saling benci lalu jatuh cinta,
  • bukan tentang orang yang terpaksa terkondisikan tinggal serumah lalu jadi jatuh cinta,
  • bukan tentang orang satu tempat kerja ataupun satu bidang pekerjaan,
  • dan tema utama cerita ini bukan kisah cintanya, tapi tentang dunia internet dan pengaruhnya terhadap kehidupan seseorang yang namanya tiba-tiba jadi viral.

Sesuai dengan judul, tema drama ini tentunya ada hubungan dengan pencarian di portal internet. Cukup menarik karena isu nya terasa nyata. Misalnya nih contohnya:

  • bagaimana pengaruh berita di internet bisa membuat swing vote dalam pemilihan presiden,
  • bagaimana jejak digital bisa ditemukan lagi dan menjadi penyebab kehancuran karir seseorang
  • bagaimana media video tentang masa lalu seseorang yang diupload bisa langsung viral dan bisa membuat seseorang merasa hidupnya jadi tak ada artinya lagi walaupun seberhasil apa dia sekarang.
  • bagaimana mudahnya memanipulasi ranking kata kunci pencarian dari sebuah portal dan masyarakat bisa dengan mudah percaya
  • selalu ada orang jahat yang berusaha menyebarkan berita palsu di internet untuk mendapatkan keuntungan tertentu
  • bagaimana berita viral juga bisa mendatangkan profit untuk perusahaan portal

Tapi jangan bayangkan semua dibahas secara detail ataupun teknis ya. Ceritanya ya kadang-kadang sebenernya bikin saya heran karena agak dilebih-lebihkan.

Sejauh ini drama ini masih menarik untuk diikuti, walaupun ada bagian yang kurang nyaman buat saya. Sudut pengambilan gambarnya kadang-kadang sengaja miring-miring dan memainkan zoom in zoom out. Lalu kadang ada efek blur dan peralihan scenenya juga kadang terlalu lama sehingga terasa agak sengaja dilambat-lambatkan walau belum bikin saya memilih berhenti menontonnya. Musiknya juga dibikin terkesan misterius, tapi musiknya sih masih lumayanlah mendukung scene.

Jadi kalau mencari film yang gak terlalu klise, bisa dipertimbangkan untuk menonton kdrama ini.

Tulisan kali ini sengaja tidak membahas ceritanya secara detail karena ceritanya belum berakhir. Kalau endingnya cukup menarik, kapan-kapan saya tulis lagi dari segi cerita lengkapnya hehehe.

Review Speaker Mini dari Xiaomi

Hari ini giliran saya mengantar Jonathan taekwondo, Joe dan Joshua tinggal di rumah. Untuk mengisi waktu menunggu, saya jalan lihat-lihat toko gadget di lantai 3 Chiang Mai Central Airport Plaza. Walau sering ke mall ini, tapi kesempatan untuk melihat-lihat dengan santai itu tidak bisa dilakukan kalau harus sambil ngejar-ngejar Joshua hehehe. Tadinya tujuan utama mau mencari jam tangan mi band 4 dari Xiaomi, tapi malah menemukan speaker kecil lucu tapi powerful.

Ternyata sekarang ada toko khusus Mi di mall Airport Plaza ini. Xiaomi ini merk dari China, dulunya waktu baru ada HP saja, saya agak skeptis dan lebih memilih Samsung, apalagi awalnya belum ada garansi resmi di Indonesia ataupun Thailand. Setelah Xiaomi beredar resmi di Thailand dan ada tempat service resminya, baru saya mulai melirik merk ini dan sejauh ini cukup senang dengan pilihan HP Xiaomi maupun mi band 3 dari Xiaomi.

Nah, di toko resmi Xiaomi ini saya tidak mendapatkan mi band 4, tapi malah jadi lihat-lihat benda-benda lucu lainnya. Ada timbangan, ada obeng elektrik, ada lampu yang otomatis menyala jika malam hari dan ada gerakan orang lewat. Ada filter udara (ini penting di musim polusi). Dan yang menarik perhatian saya speaker bluetooth.

Sejak berlangganan apple music, saya jadi lebih sering dengar musik di mobil. Kalau di rumah, sambil masak di dapur dengar musik pakai speaker phone saja, tapi kadang-kadang suaranya kalah dengan suara exhaust fan dari atas kompor. Waktu melihat speaker bluetooth, jadi kepikiran untuk beli. Ada banyak pilihan, tapi sebelum ketemu speaker mini ini, harga termurahnya itu sekitar 770 baht. Waktu memutuskan untuk pulang dan menunda membeli speaker bluetooth, saya melewati speaker mungil ini.

Saya minta mbak penjaganya pasang musiknya via speaker mini ini, dan ternyata cukup powerful. Lihat harganya yang 299 baht, sayapun langsung memutuskan beli dan membayangkan Joshua pasti bakal menjadikan speaker ini seperti mainan dia.

speaker bluetooth mini 299 baht, klaimnya bisa sampai 6 jam
bisa dicharge dan klaimnya sih batere tahan lama
kotaknya aja kecil

Benar dugaan saya, waktu saya test speaker mini ini di rumah, Joshua langsung ambil dan bawa ke sana kemari sambil ikut bergoyang. Dia terlihat antara kagum dan senang ada benda kecil lucu yang mengeluarkan suara lagu-lagu yang dia kenal.

Beberapa kali speaker ini jatuh dibikin oleh Joshua. Sekali dia lempar ke lantai, mungkin dia mau lihat apa yang akan terjadi kalau dia lempar. Saya pikir, aduh masa baru beli rusak sih gara-gara dijatuhin. Eh ternyata walau jatuh beberapa kali, speakernya tetap menyala dan suaranya tetap jernih.

Saya belum tahu apakah klaim batere tahan 6 jam ini benar adanya. Nanti setelah saya coba lebih lama, akan saya tuliskan review lanjutannya. Kesan sejauh ini sih cukup memuaskan, baik kualitas suaranya maupun faktor tahan bantingan Joshua hehehe.

Mencoba Grab Food di Chiang Mai

Layanan Grab Car sebenarnya sudah ada cukup lama di Chiang Mai, seperti halnya di Indonesia, layanan taksi online ini juga membuat banyak protes dari angkutan taksi merah (rot daeng) dan tuktuk. Tapi belakangan ini saya perhatikan ada banyak layanan baru selain layanan Grab Car.

berbagai layanan baru dari Grab di Chiang Mai

Hari ini kami mencoba untuk memesan makanan dari restoran Korea dekat rumah melalui layanan Grab Food. Sebelum ada Grab Food, layanan delivery makanan sudah ada Food Panda dan Meals on Wheels. Kami pernah mau memesan menggunakan Meals on Wheels, tapi entah kenapa harga makanannya lebih mahal daripada harga menu makan di restorannya. Untuk layanan Food Panda, saya belum pernah mencoba karena belum instal aplikasinya dan malas daftar haha. Untuk harga makanan di Grab Food, harganya sama dengan harga menu yang pernah saya foto hehehe.

lumayan kalau ada promosi free delivery hehehe

Untuk layanan Grab Food, saya bisa memakai aplikasi yang sama dengan memesan Grab Car. Saya perhatikan, jumlah restorannya cukup banyak, jam buka nya juga cukup jelas, dan yang paling penting memang restoran yang kami sering datangi itu ada di daftar. Rejeki lagi, ternyata hari ini lagi ada promosi free delivery kalau pemesanan di atas 80 baht. Oh ya, hari ini kebetulan ada teman lagi ajak anak-anak main bareng di rumah, jadi pesan makanannya tentunya bisa agak lebih banyak hehehe.

dipilih-dipilih ada jjajangmyeon, gimbab, eolkeun soondubu jjigae, tteokbokki dan tentunya kimchi

Setelah pesan-pesan, masukkan kode promosi untuk pengiriman gratis, bisa santai nunggu makanan datang sambil biarin aja anak-anak main. Emang enak ya kalau tau mau milih menu apa dan restoran itu bisa dipesan online. Gak terasa kurang dari 30 menit makanan sudah tiba di rumah.

Layanan antar makanan ini ada plus minusnya. Plusnya kita gak perlu keluar rumah, bisa pilih makanan tidak berlebihan, bisa pesan lebih awal sebelum jam makan yang biasanya sibuk, ngasih makan anak-anak juga lebih santai. Minusnya: ada banyak bungkusan makanannya yang akhirnya jadi sampah plastik (tidak ramah lingkungan), kita harus cuci piring selesai makan (ah ini sih gak seberapa dibandingkan kalau anak rewel di restoran), kadang-kadang waktu tunggunya kalau terlambat pesan bisa jadi tambah lama dan kalau ternyata yang di pesan kurang banyak, gak bisa nambah pesanan hehehe.

Iseng-iseng liat aplikasi Grab, ternyata sekarang ada banyak pilihan transportasi selain Grab Car. Ada Grab Bike (ojek), Grab Rod daeng (taksi merah khas thailand), Grab TukTuk (ini sejenis bajaj di Jakarta), dan bisa sewa Van segala kalau rombongan besar.

Saya tidak tahu kapan ada kesempatan mencoba segala transportasi yang lain, selama ini saya hanya memakai Grab Car kalau mobil lagi masuk bengkel saja. Kapan-kapan kalau ada kesempatan atau kebutuhan menggunakan jasanya akan saya tuliskan.

Memilih Frame Kacamata

Ini cerita lanjutan dari hasil pemeriksaan mata minggu lalu. Salah satu hal yang bikin malas pakai kacamata itu karena frame kacamata sebelumnya itu dari bahan plastik dan terasa berat. Pandangan mata juga terasa terbatas. Pakai kacamata sebelumnya kalau kelamaan juga mulai bikin pusing.

Karena kacamata sebelumnya juga sudah mulai terasa tidak nyaman untuk membaca ataupun bekerja di depan komputer akhirnya bikin kacamata lagi. Dari hasil pemeriksaan, memang ada plus yang bertambah sedikit dibanding sebelumnya. Kacamata yang lama masih cukup nyaman dipakai kalau lagi keluar rumah/ menyetir. Jadi ya biar sekalian ada cadangan juga 1 kacamata di mobil.

Butuh waktu 1 minggu proses memesan kacamatanya, hari ini kacamatanya selesai dan sudah saya pakai langsung. Berdasarkan pengalaman dengan frame sebelumnya, kali ini saya memilih jenis yang tanpa frame dan bahan gagangnya dari titanium yang super ringan. Model begini ternyata cukup nyaman dan tidak terasa ada pembatasan dalam ruang pandang, tapi harus lebih berhati-hati dalam menyimpannya supaya tidak gampang jatuh atau tak sengaja tertimpa sesuatu yang berat misalnya. Kacamata tanpa bingkai ini sekilas terlihat lebih gampang pecah atau patah juga hehehe, jadi kurang tepat kalau punya kebiasaan meletakkan kacamata sembarangan ataupun membawa kacamata sampai tertidur.

Dari pengalaman 2 kali bikin kacamata, saya bisa ambil kesimpulan kalau mau pakai kacamata yang ringan jangan pilih bahan plastik. Kalau tidak suka ada pembatasan dalam ruang pandang, pilihlah kacamata tanpa bingkai/ frameless.

Kacamata sekarang ini juga sudah menjadi bagian dari fashion untuk sebagian orang. Jenis tanpa bingkai ini menurut saya kalau mau pakai baju warna apa juga pasti cocok hehehe. Kalau sudah bertahun-tahun memakai kacamata, mau frame seperti apapun akhirnya pasti dipakai asal bisa melihat. Tapi kalau mata belum terasa buram, biasanya bakal malas memakainya. Joe juga malas makai kacamata karena dia hanya butuh kacamata untuk menyetir di malam hari saja.

Setelah mencoba memakai kacamata beberapa jam sejak diambil dari optik, saya cukup merasa nyaman dan yakin akan lebih rajin memakainya. Dipikir-pikir harusnya saya memilih jenis frameless sejak awal, karena keluhan berat ataupun pandangan terbatas tidak ada lagi dengan kacamata frameless.

Mungkin akan ada yang bertanya kenapa ga pakai lensa kontak saja supaya ga ada berat bertengger di hidung sama sekali. Nah untuk ini saya kurang cocok. Repot rasanya urusan lepas dan pasang lensa kontak. Selain itu, mata saya sering berair dan ada kebiasaan mengusap mata. Jadi saya tidak berani menambah kerepotan dengan lensa kontak.

Memilih kacamata itu akhirnya dikembalikan dengan kebiasaan masing-masing dan isi dompet hehehe, jadi sebelum membeli kacamata terutama untuk yang sudah sampai tua baru butuh kacamata, tanyakan diri sendiri sudah siap dengan ada yang bertengger di hidung sepanjang hari dan dengan berat seberapa. Kalau perlu, coba beberapa jenis frame di beberapa optik. Jangan terburu-buru dalam memilih dan jangan mau diburu-buru. Oh ya sebaiknya untuk pertama kali, periksakan kesehatan mata ke dokter spesialis mata sebelum akhirnya dirujuk ke optik oleh dokternya. Kalau sudah dibeli, pakailah setiap hari. Kalau dari awal jarang dipakai, kemungkinan keterusan malas memakainya lalu akhirnya perlu ganti kacamata lagi deh.

Review: Aplikasi AnkiDroid FlashCard

Sebenarnya saya sudah tahu lama mengenai aplikasi ini. Tapi baru kepikiran lagi untuk menggunakan aplikasi ini. Aplikasi ini intinya seperti flashcard yang isinya bisa kita atur sendiri. Kelebihan dari aplikasi ini gratis dan sudah ada banyak orang yang upload flashcard mereka ke internet yang bisa kita gunakan juga. Selain untuk android, aplikasi ini juga tersedia di pc windows maupun mac.

Dulu, saya pernah memakai aplikasi ini untuk belajar bahasa Thai. Tapi karena terlalu banyak flashcard yang saya pilih, akhirnya malah saya bingung mau belajar pakai yang mana. Kali ini saya berencana menggunakannya untuk belajar bahasa Korea dan menemukan ada yang sudah membuat flashcard dari kursus First Step Korean di Coursera yang pernah saya ikuti.

Selain untuk belajar bahasa Korea, saya jadi ingat siapa tahu ada pembaca seri belajar bahasa Thai di blog ini yang mulai ingin latihan membaca bahasa Thai, ada banyak juga flashcards yang tersedia termasuk untuk kata-kata sederhana dari buku Manee. Kelebihan dari flashcard ini, kita bisa menambahkan gambar maupun suara ke dalamnya.

Oh ya, selain untuk belajar bahasa, aplikasi ini bisa untuk apa saja yang ingin kita pelajari menggunakan flashcard. Bahkan kalau ingin membuat flashcard matematika untuk anak kita belajar, atau untuk tanya jawab persiapan ujian juga bisa saja, asal kita rajin membuat pertanyaan dan jawabannya.

AnkiDroid Flashcard dari Playstore

Untuk mencari aplikasinya bisa langsung lihat di web dengan kata kunci Anki. Gambar-gambar yang akan saya tampilkan di sini merupakan rekaman layar dari Anki di android : Ankidroid Flashcards.

Pertama kali diinstal, aplikasinya tentunya kosong. Kita bisa menambahkan kumpulan flashcards yang disebut deck dengan mencari di situs AnkiWeb. Waktu kita memilih use shared decks dari dalam aplikasi, otomatis kita akan diarahkan ke halaman ankiweb dan kita bisa mencari kata kunci yang kita inginkan.

Berikut ini contoh isi dari deck First Step Korean. Kita bisa melihat daftar pertanyaan dan jawaban (yang nantinya bisa kita ubah juga)

Contoh flashcard bahasa Thai dari buku Manee

Sekarang ini kebanyakan flashcard yang ada, jawabannya menggunakan bahasa Inggris. Kalau misalnya kita ingin bikin bahasa Indonesianya, deck dari Anki kita ini bisa kita ubah dan tambahkan bahasa Indonesia sesuai kebutuhan.

Silakan eksplorasi lebih lanjut untuk pemakaian Anki untuk berbagai flashcard lainya. Beberapa deck yang dishare tidak dilengkapi dengan suara, tapi banyak juga yang cukup bagus dan bisa digunakan untuk berlatih.

Statistik pemakaian aplikasi AnkiDroid

Setiap harinya, akan ada statistik penggunaan dari aplikasi ini untuk melihat berapa lama kita belajar dan dari kebiasaan kita memakainya aplikasi akan membuat seperti prakiraan tingkat kerajinan kita.

Aplikasi flashcard seperti ini sangat praktis dan bisa dipakai ketika kita sedang menunggu antrian atau bahkan diperjalanan (asal bukan kita yang nyetir ya hehehe). Semoga berguna untuk yang udah penasaran pengen berlatih kemampuan bahasa barunya.

Bahasa Thai: Tone Mark penentu nada

Hari ini saya akan mengenalkan satu hal lagi yang menjadi penentu nada membaca silabel dalam bahasa Thai yaitu tone mark atau dalam bahasa Thai disebut wannayuk (วรรณยุกตร์). Sebelumnya mari kita cek apa saja yang perlu diketahui untuk sampai ke titik ini.

  1. Kita tahu ada 5 nada untuk membaca tiap silabel dalam bahasa Thai yaitu: nada tengah, nada nada rendah, nada tinggi, nada menaik dan dana turun.
  2. Kita tahu ada 44 konsonan dalam bahasa Thai yang dibagi dalam 3 kelas. Kelas ini perlu diingat karena merupakan faktor pertama penentu nada.
  3. Kita tahu ada 28 vokal dalam bahasa Thai, ada 12 vokal pendek dan 16 vokal panjang (4 diantara 16 ini merupakan vokal ekstra yang tidak bisa memiliki konsonan akhir). Panjang pendek vokal ini juga menjadi penentu nada.
  4. Kita tahu ada 3 bunyi dari konsonan akhir yang disebut silabel mati dan ada 5 bunyi dari konsonan akhir yang disebut silabel hidup. Tidak semua konsonan bisa dipakai sebagai konsonan akhir dari sebuah silabel dan lagi-lagi konsonan akhir ini mengubah cara membaca nada sebuah silabel.
  5. Kita tahu ada 7 vokal yang berubah bentuk ketika silabel mempunya konsonan akhir. Untungnya perubahan bentuk vokal ini tidak menambah hapalan penentu nada
  6. Nah yang terakhir, ada 4 tonemark yang perlu diketahui sebagai penentu nada.

Awalnya saya pikir: aduh kenapa sih gak disederhanakan saja, kalau mau ada 5 nada dari sebuah silabel dan ada 4 tonemark, gimana kalau tiap ada tonemark tersebut otomatis nadanya tertentu dan bagian tidak ada tonemark artinya nada tengah. Akan lebih mudah menghapalkannya kalau 4 tonemark ini memberikan aturan yang sama tanpa perduli kelas konsonan, jenis vokal atau ada tidaknya konsonan akhir. Tapi ternyata tidak semudah itu, karena 4 tonemark ini memberikan bunyi yang berbeda tergantung dari kelas konsonannya juga. Berita baiknya, kalau ada tonemark kita hanya perlu mengetahui kelas konsonan awal silabelnya saja dan tidak lagi harus memikirkan vokal dan konsonan akhirnya.

Jadi kira-kira kalau tidak ada tonemark lebih banyak yang harus di hapal, dan kalau ada tonemark kita hanya perlu perhatikan kelas konsonan awalnya saja.

Berikut ini 4 tonemark dalam bahasa Thai:

mái-èek
mái-thoo
mái-trii
mái-jàt-tà~waa

Penulisan tonemark ini letaknya di atas konsonan awal. Untuk silabel yang memakai vokal dengan penulisan di atas konsonan, maka tonemark ini letaknya lebih atas lagi dari vokal. Untuk jelasnya kita lihat contoh-contohnya.

Sebelum tambah bingung, mari kita lihat aturan membaca sebuah silabel dengan adanya tonemark berdasarkan konsonan awal:

kelas
konsonan
RendahNada
turun
Nada
tinggi
TengahNada
rendah
Nada
turun
Nada
tinggi
Nada
naik
TinggiNada
rendah
Nada
turun

Kalau diperhatikan lebih dekat, cara membaca silabel berawalan konsonan tengah dan tinggi mempunyai aturan yang sama. Untuk kelas rendah dan kelas tinggi pemakaian mái-trii dan mái-jàt-tà~waa tidak ada. Jadi sebenarnya lebih sedikit hal yang perlu diingat dengan adanya tonemark ini.

Contoh Konsonan Rendah dengan mai eek (nada turun)

Contoh Konsonan Rendah dengan mai thoo (nada tinggi)

Contoh Konsonan tengah dengan mai eek (nada rendah)

Contoh Konsonan tengah dengan mai too (nada turun)

Contoh konsonan tengah dengan mai trii (nada tinggi)

Contoh konsonan tengah dengan mai jattawa (nada menaik)

Contoh konsonan tinggi dengan mai eek (nada rendah)

Contoh konsonan tinggi dengan mai too (nada turun)

Kalau diperhatikan, kata ไหม้ tone mark ditulis di atas konsonan kedua yang merupakan konsonan rendah. Tapi untuk kata ini konsonan awalnya adalah kelas konsonan tinggi sehingga aturan membaca silabelnya mengikuti aturan kelas konsonan tinggi dengan mai too.

Contoh membaca sebuah kata dengan beberapa silabel

Sekarang kita ambil contoh kata สวัสดีครับ dan analisa bunyi tiap silabelnya.

สวัสดีครับ dipecah menjadi สะ-หฺวัส-ดี- ครับ

  • สะ konsonan tinggi dengan vokal pendek dibaca sa dengan nada rendah
  • หฺวัส konsonan tinggi dengan vokal dan konsonan akhir mati, dibaca wat dengan nada rendah
  • ดี konsonan tengah dengan vokal panjang, dibaca dii dengan nada tengah
  • ครับ konsonan rendah dengan vokal pendek dan akhir konsonan mati, dibaca krap dengan nada tinggi.

Sehingga kata sa-wat-dii-krap di baca dengan nada rendah-rendah-tengah-tinggi.

Sepertinya sebelum tambah lagi yang harus dihapal, saya cukupkan dulu contoh-contohnya. Nanti lama-lama setelah terbiasa dan juga mengerti artinya, kita akan secara otomatis membaca sebuah silabel tanpa perlu terus menerus menganalisa aturannya untuk membuat nadanya.

Apakah aturan penulisan bahasa Thai sudah lengkap? tentu saja belum, masih ada beberapa hal lain yang belum saya tuliskan. Tapi kalau sudah bisa mengingat semua yang saya tuliskan, sudah bisalah mulai melatih membaca tulisan Thai berupa cerita pendek hehehe.